androidvodic.com

Jawaban Mentan saat Ditanya soal Peluang Ekpor Babi ke China - News

News, JAKARTA - Tak banyak yang tahu, Indonesia menjadi salah satu negara pengekspor babi di dunia. Kini pangsa pasar pun terbuka lebar untuk ekspor babi ke China.

Hal ini menyusul tingginya harga daging babi lantaran demam babi Afrika yang tengah menjangkit banyak babi di China. Bahkan, jutaan babi di Negeri Tirai Bambu tersebut dimusnahkan karena penyakit tersebut.

Ditanya soal peluang Indonesia mengekspor babi ke China, Mentan Amran Sulaeman enggan banyak bicara. Ia menilai ada hal lain yang lebih penting diekspor ketimbang babi.

"Oh, jangan itu yang dicatat," ujarnya di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jakata, Rabu (18/9/2019).

Baca: Guru Besar UI: Polri Tak Perlu Khawatir Terhadap Desakan Para Ahli di PBB

Mentan justru mengalihkan pembicaraan. Ia bilang Indonesia punya rencana lain, yakni mengekspor nanas, mangga hingga sarang burung walet ke Argentina.

Selain itu, kata dia, Indonesia juga punya rencana akan menambah volume ekpor CPO yang merupakan komoditas unggulan Indonesia.

Saat ini, China sedang diterpa masalah mahalnya harga daging babi. Akibatnya inflasi melonjak ke angka 2,7 persen pada Juni 2019, angka ini menjadi yang tertinggi sejak 15 bulan terakhir.

Harga daging babi melonjak 18,2 persen pada Mei 2019, sementara harga buah segar setiap tahunnya naik 26,7 persen karena cuaca buruk.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ditanya Peluang Ekpor Babi ke China, Apa Jawaban Mentan?"

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat