androidvodic.com

Suku Bunga Acuan Turun, LPS: Bank Masih Punya Ruang Turunkan Kredit - News

Laporan Wartawan News, Yanuar Riezqi Yovanda

News, JAKARTA - Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) menegaskan perbankan masih punya ruang untuk menurunkan bunga pinjaman atau kredit.

Ketua LPS Purbaya Yudhi Sadewa mengatakan, LPS ke depannya fokus menurunkan suku bunga penjaminan agar bank dapat menyesuaikan.

"Jadi, kita harapkan kalau suku bunga penjaminan turun, suku bunga deposito juga turun, sehingga biaya dari bank akan turun. Mereka punya ruang menurunkan suku bunga pinjaman, ini yang kita harapkan," ujarnya dalam webinar, Selasa (24/11/2020).

Baca juga: BI Kembali Tahan Suku Bunga Acuan, Ini Kata Analis

Sementara itu, dia menjelaskan, suku bunga penjaminan dibanding rata-rata deposito masih di atasnya, tapi ada bank-bank kecil yang perlu likuiditas.

"Mereka taruh suku bunga deposito yang di atas (bunga penjaminan). Kami berusaha ke arah menurunkan (suku bunga) supaya transimisi kebijakan moneter berjalan lebih baik," kata Purbaya.

Baca juga: Restrukturisasi Kredit Tembus Rp 932,6 Triliun, Bagaimana Kalau Gagal Bayar?

Dia menambahkan, LPS harus mengambil kebijakan penurunan suku bunga penjaminan karena berdampak ke deposito dulu, lalu ke kredit perbankan.

"Jadi, kalau kami tidak turunkan suku bunga (penjaminan), bank-nya tidak turunkan (bunga) deposito dan cost of fund dari perbankan juga tidak turun, sehingga suku bunga kredit tidak turun," pungkasnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat