androidvodic.com

Tak Harus Tunggu Matang, Anak Muda Asal Garut Punya Sederet Bisnis Startup di Usia Muda - News

News, JAKARTA - Tidak semua orang dapat membangun bisnis, apalagi di usia muda.

Feby M Faisal (29 th), anak muda asal Garut Jawa Barat sudah mengawali bisnis sejumlah perusahaan teknologi pada usia 25 tahun.

Bisnisnya diawali pada tahun 2017 saat mengikuti program innovator yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia Institute.

Baca juga: Pelatihan Ini Tantang Wirausahawan Lebih Inovatif Geluti Bisnis

“Dua tahun kemudian sejak 2019, saya menginiasi sebuah perusahaan di bidang digital payment (system pembayaran berbasis digital) yang kemudian mendapat izin kategori satu dan penyelenggara QRIS dari Bank Indonesia bernama INACASH pada tahun 2022," ujar Feby dalam keterangannya, dikutip Rabu (27/12/2023).

Pria lulusan program S1 dan S2 Universitas Indonesia selanjutnya bersama rekan dan sesama pebisnis, para investor dan professional, mengembangkan usaha.

Beberapa startup yang dibangunya sudah mendapat pendanaan dari beberapa investor di berbagai fundding round.

Feby yang juga investor muda, selanjutnya juga mendirikan Group Magna Mardika Berikari, sebagai perusahaan teknologi yang melakukan investasi, co-branding, dan ikut membangun beberapa startup teknologi terkait health-tech, edu-tech, green-tech, dan lainnya.

Selain berbisnis, Feby M Faisal juga adalah anak muda yang punya perhatian lebih dengan pendidikan, saat ini ia sedang menjalani program doktoral di Universitas Indonesia.

Baca juga: 24 Peserta DCS Season 14 Ditantang Kembangkan Bisnis Berkelanjutan  

Menjalani bisnis secara bersamaan dengan pendidikan tinggi bukanlah hal yang mudah, tapi ia bisa menjalaninya dengan optimal.

Feby M Faisal merupakan salah satu dari peraih beasiswa unggulan dari Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan pada tahun 2022.

Pria kelahiran 18 Februari 1994 ini berpesan bahwa “kita tidak perlu dulu hebat untuk memulai, tapi kita perlu memulai untuk melakukan hal-hal yang hebat dalam hidup ini”.

Satu per satu karya aplikasi teknologi sudah ia lahirkan bersama timnya, mendapatkan beberapa klien, lalu Kerjasama baik nasional maupun internasional.

Pria asal kota Garut ini yakin apa yang diperjuangkanya selama ini akan memberikan dampak yang positif, baik pada dunia usaha teknologi kedepan maupun masyarakat pada umumnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat