androidvodic.com

Puluhan Proyek Strategi Nasional Tak Akan Rampung Tahun Ini, Jokowi: Ya Diteruskan, Masa Berhenti - News

Laporan wartawan News, Endrapta Pramudhiaz

News, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan puluhan Proyek Strategis Nasional (PSN) yang belum rampung pada tahun ini akan terus berlanjut.

Menurut dia, puluhan PSN ini tidak akan berhenti pembangunannya, bahkan jika waktu rampungnya akan melebihi dari tahun ini.

"Ya diteruskan. Masa berhenti?" kata Jokowi ketika diwawancara di Gerbang Tol Limo Utama, Sawangan, Depok, Jawa Barat, Senin (8/1/2024).

Baca juga: Menparekraf di Rakornas Parekraf 2023: Kolaborasi antar Stakeholder Sangat Penting untuk PSN 2024

Sebelumnya, dikutip dari Kompas.com, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyebut ada 42 Proyek Strategis Nasional (PSN) yang pengerjaannya selesai selepas tahun 2024.

Hal itu disampaikannya usai Rapat Terbatas tentang PSN bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Kamis (05/10/2023).

"Nah PSN juga ada proyek yang sifatnya konstruksi sudah berjalan, beroperasi sebagian, dan penyelesaiannya lewat dari tahun 2024," ujarnya dikutip dari tayangan kanal Youtube Sekretariat Presiden.

Menurut dia, 42 PSN tersebut nilai proyeknya mencapai Rp 1.427,36 triliun. Namun, ia tidak menyebut PSN mana saja PSN yang dimaksud.

"Karena sifatnya proyeknya sudah berjalan dan financial nya sudah closing, nah tentunya ini proyek berlanjut sampai dengan selesai (meski selepas tahun 2024)," pungkas Airlangga.

Sebagai informasi, pada tahun ini, akan ada 25 PSN dengan nilai Rp 151,58 triliun yang akan diselesaikan sampai dengan 20 Oktober 2024.

Lalu, di antara 20 Oktober 2024 sampai Desember 2024, terdapat 12 PSN akan rampung dengan nilai mencapai Rp 23,45 triliun.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat