androidvodic.com

Gas Elpiji Turun Harga Jelang Lebaran 2024, Tabung 12 Kg Dijual Rp192.000, Ini Rincian Terbarunya - News

News – Simak berikut daftar harga jual Liquefied Petroleum Gas (LPG) nonsubsidi tabung 5,5 kg dan 12 kg per 1 April 2024.

Menjelang Lebaran 2024 yang diperkirakan jatuh pada 10 April 2024, sejumlah kebutuhan rumah tangga kompak mengalami kenaikan harga.

Namun, hal tersebut tak berlaku untuk penjualan gas elpiji nonsubsidi tabung 5,5 kg dan 12 kg.

Melalui pengumuman yang diunggah di laman resmi  PT Pertamina Patra Niaga, dijelaskan bahwa LPG 5,5 kg dan 12 kg yang dijual di bulan April tidak akan mengalami penyesuaian harga.

Dengan kebijakan ini, harga gas LPG tabung 5,5 kg dan 12 kg menjelang Lebaran tidak berubah dan akan dipatok sama seperi harga di bulan sebelumnya.

Adapun kebijakan baru ini berlaku untuk semua agen di wilayah Indonesia.

Perlu diketahui, Pertamina terakhir kali melakukan penyesuaian harga harga elpiji 5,5 kg dan 12 kg pada November tahun lalu.

Dalam laman resminya dijelaskan bahwa pada periode tersebut harga elpiji 5,5 kg 5,5 kg di wilayah Jabodetabek dan sekitarnya turun sekitar Rp6.000.

Dari harga semula dibanderol Rp96.000 anjlok menjadi Rp90.000 per tabung

Penyesuaian harga juga berlaku untuk pembelian gas elpiji 12 kg yang saat ini dijual Rp192.000 per tabung atau turun sebesar Rp12.000 per tabungnya.

Berikut Rincian Harga Gas LPG Jelang Lebaran 2024

Baca juga: Kedapatan Jual Gas LPG 3 Kg Tanpa KTP, Warung Kena Sanksi Penutupan

Provinsi Aceh

  • Bright Gas 5,5 Kg: Rp94.000 per tabung
  • Bright Gas 12 Kg & Elpiji 12 Kg: Rp194.000 per tabung

Provinsi Sumatera Utara

  • Bright Gas 5,5 Kg: Rp94.000 per tabung
  • Bright Gas 12 Kg & Elpiji 12 Kg: Rp194.000 per tabung

Provinsi Sumatera Barat

  • Bright Gas 5,5 Kg: Rp94.000 per tabung
  • Bright Gas 12 Kg & Elpiji 12 Kg: Rp194.000 per tabung

Provinsi Riau

  • Bright Gas 5,5 Kg: Rp94.000 per tabung
  • Bright Gas 12 Kg & Elpiji 12 Kg: Rp194.000 per tabung

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat