androidvodic.com

89.358 Jemaah Haji Telah Mendarat di Madinah, Gelombang Pertama Keberangkatan Segera Berakhir - News

Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari

News, MADINAH - Gelombang pertama kedatangan jemaah Haji Indonesia ke tanah suci hampir berakhir.

Kelompok terbang (kloter) terakhir akan mendarat di Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah, Arab Saudi pada 8 Juni 2023.

Baca juga: Berhasil Cium Hajar Aswad, Hati Jemaah Haji Asal Kota Makassar Ini Berbunga-Bunga

Perlu diketahui, kedatangan jemaah haji gelombang pertama di Madinah berlangsung sejak 24 Mei lalu.

Kadaker Bandara di Madinah, Haryanto mengatakan bahwa tercatat ada 89.358 jemaah yang kini telah mendarat di Madinah.

"Sampai hari ini, tercatat sudah 235 kloter dengan 89.358 jemaah yang mendarat di Madinah," kata Haryanto di Bandara Madinah, Selasa (6/6/2023).

Sementara itu kloter terakhir dijadwalkan mendarat di Bandara AMAA Madinah pada 8 Juni dini hari waktu setempat.

Baca juga: Banyak Jemaah Haji Indonesia yang Tersesat Usai Ibadah di Masjidil Haram

"Jemaah kloter 37 Embarkasi Jakarta-Bekasi (JKS 37). Jumlahnya sebanyak 374 orang," jelaa Haryanto.

Selain di Madinah, jemaah Haji Indonesia juga akan mulai tiba di Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah.

Oleh karena itu, petugas Daker Bandara pun nantinya akan dibagi dalam dua group.

Baca juga: Kemenag Minta Jemaah Haji Keberangkatan Gelombang Kedua Kenakan Kain Ihram Sejak di Embarkasi

"Satu grup petugas bandara tetap bertugas di Bandara AMAA Madinah pada 8 Juni 2023. Sementara sebagian lainnya sudah bergerak ke Jeddah untuk bersiap menyambut jemaah yang datang pada fase gelombang kedua," papar Haryanto.

Kedatangan gelombang kedua ini, kata dia, dimulai dari 360 jemaah yang tergabung dalam kloter 46 Embarkasi Solo atau SOC 46.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat