androidvodic.com

Momen Bersejarah Kim Jong Un dan Moon Jae In, Hidangan Makan Malam di Pertemuan Ternyata Miliki Arti - News

News -- Hari ini, Jumat (27/4/2018), menjadi hari bersejarah bagi Korea Selatan dan Korea Utara.

Kim Jong Un menjadi pemimpin Korea Utara pertama yang datang ke Korea Selatan setelah lebih dari 50 tahun berlalu.

Presiden Korea Selatan, Moon Jae-in, menyambut kedatangan Kim Jong Un di Garis Demarkasi Militer atau Demilitarized Zone (DMZ).

Dilansir Tribunnews dari Kompas, keduanya bergandengan tangan saat berjalan di karpet merah menuju Peace House atau Gedung Perdamaian di Panmumjom.

Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un (kiri), dan Presiden Korea Selatan Moon Jae In ketika melintasi garis pembatas militer dan kemudian menuju ke Rumah Perdamaian, lokasi Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Antar-Korea di Panmunjom, Jumat (27/4/2018).
Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un (kiri), dan Presiden Korea Selatan Moon Jae In ketika melintasi garis pembatas militer dan kemudian menuju ke Rumah Perdamaian, lokasi Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Antar-Korea di Panmunjom, Jumat (27/4/2018). ((AFP/Korea Summit Press Pool))

Menurut unggahan pemerintah Korea Selatan lewat akun @TheBlueHouseKR di Twitter, Kim menuliskan sesuatu setelah menandatangani buku tamu di Gedung Perdamaian.

"Sejarah baru dimulai, sebuah tahun perdamaian di tonggak awal sejarah," tulis Kim Jong Un.

Bukan hanya pertemuan Kim Jong Un dan Moon Jae-in yang menjadi perhatian publik internasional.

Hidangan yang disuguhkan untuk makan malam juga menjadi bahasan yang menarik.

Dilansir dari BBC, setiap hidangan yang disajikan saat makan malam memiliki arti simbolik.

Hidangan makan malam didapatkan dari bahan-bahan yang tersedia dari masing-masing tempat kelahiran Kim Jong Un dan Moon Jae-in.

Tak hanya itu, ada juga bahan yang diambil dari Garis Demarkasi Militer yang memisahkan Korea Utara dan Korea Selatan.

Berikut rinciannya.

1. Naengmyeon Pyeongyang

Kimchi
Net ()

Makanan yang berbahan dasar mi soba ini merupakan hidangan khas Pyeongyang yang terkenal.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat