androidvodic.com

Kolera Menewaskan 280 Orang di Haiti, WHO : Satu Juta Vaksin telah Dikirim untuk Memerangi Wabah   - News

Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari

News, HAITI - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada Selasa waktu setempat mengatakan Haiti telah menerima lebih dari 1 juta dosis vaksin kolera oral, saat negara itu memerangi wabah kolera yang memburuk dan sangat mematikan bagi anak-anak.

Kolera muncul kembali di negara Kepulauan Karibia itu pada awal Oktober lalu, setelah sekitar tiga tahun tanpa kasus yang dilaporkan. 

Sejauh ini 280 orang telah meninggal, sebagian besar dari mereka adalah anak-anak.

Dikutip dari laman Reuters, Selasa (13/12/2022), krisis kesehatan di Haiti terjadi di tengah kekurangan makanan dan air minum bersih yang dipicu oleh blokade geng di pelabuhan bahan bakar utamanya.

Baca juga: Kolera Kembali Mewabah, 7 Orang di Haiti Tewas

WHO mengatakan kampanye vaksinasi akan dimulai dalam beberapa hari ke depan dan pada awalnya akan menargetkan anak-anak berusia satu tahun di daerah yang paling parah terkena dampak di Departemen Ouest dan Pusat.

"Kami berharap pengiriman pertama ini akan diikuti oleh yang lain, sehingga vaksin tersedia untuk semua populasi yang berisiko di Haiti," kata Direktur Jenderal Kementerian Kesehatan Masyarakat dan Kependudukan Haiti, Lauré Adrien, dalam pernyataan yang sama.

Perlu diketahui, 1,17 juta dosis vaksin Evichol disediakan oleh Kelompok Koordinasi Internasional untuk penyediaan vaksin yang mengelola persediaan darurat.

Sedangkan 500.000 dosis lainnya diharapkan daoat tersedia dalam beberapa minggu mendatang.

Diberitakan, wabah kolera kembali melanda Haiti sejak awal bulan Oktober 2022 silam.

Pada Minggu (2/10/2022), Haiti melaporkan sedikitnya tujuh orang telah meninggal karena kolera.

Penyakit itu kembali datang ketika Haiti tengah dilumpuhkan oleh blokade geng yang telah memicu kekurangan bahan bakar dan air minum bersih.

Kolera telah menewaskan sekitar 10.000 orang melalui wabah 2010 yang telah disalahkan pada pasukan penjaga perdamaian PBB.

 Organisasi Kesehatan Pan Amerika pada tahun 2020 mengatakan Haiti telah melewati satu tahun tanpa kasus kolera yang dikonfirmasi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat