androidvodic.com

Tentara Israel Kembali Tarik Brigade Cadangan dari Gaza, Persiapan Gempur Besar-besaran Hizbullah? - News

Tentara Israel Kembali Tarik Brigade Cadangan dari Gaza, Persiapan Gempur Besar-besaran Hizbullah?

News - Tentara Israel dilaporkan kembali menarik pasukan cadangan mereka dari zona pertempuran di wilayah Gaza, Rabu (31/1/2024).

Kali ini, pasukan yang ditarik dari Jalur Gaza adalah Brigade Cadangan ke-5.

Menurut media Israel, Kan, Brigade cadangan ke-5 ini telah bertempur di Jalur Gaza utara dan diklaim telah merebut wilayah pesisir wilayah tersebut dari Palestina.

Baca juga: Hizbullah Menggila, Lipat Gandakan Serangan Roket 500 Kg, Pemukim Israel Panik Tanah Berguncang

Menurut media  tersebut, satu brigade cadangan Israel masih ditempatkan di wilayah Palestina.

Masih belum jelas berapa banyak pasukan Israel yang masih dikerahkan di Jalur Gaza yang  mereka duduki.

Ketika konflik Gaza meletus pada tanggal 7 Oktober 2023, tentara Israel mengerahkan sekitar 360.000 tentara untuk mengambil bagian dalam serangan militer di daerah kantong tepi laut tersebut.

Pasukan Israel terus mengerahkan tentara, tank, pesawat militer,
Pasukan Israel terus mengerahkan tentara, tank, pesawat militer, dan kendaraan lapis baja di dekat perbatasan Gaza di Nahal Oz, Israel pada 12 Desember 2023. Belakangan, per akhir Januari 2024, Israel menarik sejumlah pasukan cadangan mereka dari Gaza. Disebut-sebut penarikan pasukan dari Gaza terkait persiapan Israel menggempur Lebanon untuk melawan Hizbullah.

Eskalasi di Perbatasan Lebanon

Dalam laporan perkembangan situasi perang Gaza, tentara Israel dilaporkan memang telah menarik beberapa brigade militer dari Jalur Gaza dalam beberapa pekan terakhir.

Sebelum penarikan Brigade cadangan ke-5 tersebut, IDF juga menarik Brigade 4 atau yang disebut Bridgade Karyati dan juga Brigade 55 yang dikenal sebagai 'Ras al-Rumh' ke luar Gaza.

Radio Angkatan Darat Israel mengatakan Brigade Karyati dan Brigade 55 telah meninggalkan Gaza pada Minggu malam kemarin, dikutip dari Global Security.

Disebutkan, Brigade Cadangan Kiryati beranggotakan ribuan tentara dan bertempur di wilayah utara dan timur Khan Yunis.

Royal News melaporkan, Israel mengklaim menarik kedua Brigade tersebut karena merupakan bagian dari pengurangan pasukan cadangan di Gaza.

Sebelumnya, IDF juga sudah menarik mundur pasukannya yaitu Batalyon Teknik Tempur ke-7107 dari Gaza pada Sabtu (27/1/2024).

Klaim penarikan pasukan karena sudah mengendalikan wilayah tempur diragukan lantaran milisi-milisi pembebasan Palestina, baik Brigade Al Qassam -sayap militer Hamas, dan Brigade Al Quds -sayap militer gerakan PIJ- masih memberikan bukti nyata sengitnya pertempuran dan jatuhnya korban jiwa di pihak IDF.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat