androidvodic.com

Cuaca Ekstrem Terus Melanda Dunia, Perubahan Iklim Harus Diperangi - News

Banjir dan gelombang panas di seluruh Afrika, banjir besar di bagian selatan Brasil, kekeringan di Amazon, dan panas ekstrem di Asia, termasuk India.

Pemberitaan media diwarnai dengan kisah-kisah bencana yang mengkhawatirkan pada tahun ini.

Sejauh ini, tahun 2024 merupakan tahun yang sangat buruk dalam hal cuaca ekstrem, demikian menurut Organisasi Meteorologi Dunia (WMO).

Kekeringan, panas ekstrem, dan banjir telah berdampak buruk pada kesehatan dan mata pencaharian.

"Hampir setiap wilayah di dunia mengalami cuaca ekstrem dan kejadian iklim yang sifatnya berbeda-beda,” kata pakar iklim WMO Alvaro Silva kepada DW.

Meskipun tidak semua kejadian cuaca ekstrem dapat dikaitkan dengan perubahan iklim, kejadian tersebut semakin mungkin terjadi dan intensitasnya semakin meningkat karena emisi gas rumah kaca yang berasal dari pembakaran batu bara, minyak, dan gas bumi.

Tahun lalu, belahan Bumi Utara mengalami musim panas terpanas dalam 2.000 tahun terakhir, dan secara global, tahun 2024 diperkirakan akan menjadi lebih panas lagi.

Apa hubungan antara perubahan iklim dan cuaca?

Perubahan iklim meningkatkan penguapan dan melepaskan lebih banyak uap air ke atmosfer. Hal ini menyebabkan curah hujan yang lebih tinggi dan banjir di beberapa daerah, dan kekeringan yang lebih ekstrem di daerah lain.

Suhu lautan yang lebih hangat memperparah pola iklim, sementara suhu keseluruhan yang lebih tinggi menyebabkan gelombang panas lebih sering terjadi.

Hal ini menimbulkan malapetaka pada pola cuaca global, sehingga menimbulkan dampak yang berbeda-beda di seluruh planet.

"Bukan hanya frekuensi dan intensitas yang biasa kita dengar, tapi juga perubahan waktu dan durasi yang ekstrem ini,” kata Silva. "Kita tidak lagi tahu apa yang normal dalam iklim, karena kita melihat tren peningkatan kejadian ekstrem.”

Cuaca ekstrem apa yang disebabkan oleh perubahan iklim?

Pengaruh perubahan iklim terlihat jelas ketika melihat tren cuaca jangka panjang, namun penentuan perannya dalam kejadian cuaca tertentu baru bisa dilakukan belum lama ini.

DW mengamati tiga peristiwa cuaca besar tahun ini untuk melihat apakah perubahan iklim merupakan faktor penentu.

Apa hubungan antara perubahan iklim dan gelombang panas di India?

Pada bulan April dan berlanjut hingga Mei, India, bersama dengan banyak wilayah di Asia, menderita akibat gelombang panas ekstrem.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat