androidvodic.com

Dukung Malam Puncak AMI Awards Ke-26, Frank & co. Persembahkan Trophy Bertabur Berlian - News

News, JAKARTA – Sudah berkiprah sejak 1996, Frank & co. selalu berkomitmen menjadi brand perhiasan terbaik dalam segala aspek, termasuk mendukung dalam ajang penghargaan.

Kali ini Frank & co. menunjukkan dukungannya untuk Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards Ke-26. Ajang penghargaan musik di Indonesia ini merupakan salah satu ajang penghargan tertinggi dan bergengsi bagi para pelaku industri dan insan musik Tanah Air.

Sebagai informasi, AMI Awards merupakan ajang penghargaan yang diberikan oleh Yayasan Anugerah Musik Indonesia (YAMI) sejak tahun 1997 dengan banyak kategori penghargaan, termasuk Lifetime Achievement Award.

Haji Ukat S, penerima lifetime achievement award
Haji Ukat S, penerima lifetime achievement award (Istimewa)

Baca juga: The Palace Jeweler Hadirkan Kolaborasi dengan Yamaha Grand Filano di IMOS 2023 

Perlu diketahui, Malam Puncak AMI Awards ke-26 yang disiarkan melalui live streaming di akun Youtube Official Anugerah Musik Indonesia/AMI Awards dan IndonesianaTV pada hari Rabu, 8 November 2023 pada pukul 19.00 WIB.

Malam Puncak AMI Awards ke-26 yang bertempat di JIExpo Convention Centre, Jakarta ini juga dimeriahkan oleh sederet musisi ternama Tanah Air seperti Bunga Citra Lestari, Isyana Sarasvati, Mahalini, dan masih banyak lagi.

Pavita Kumala selaku General Manager Marketing Central Mega Kencana (CMK) menyatakan, “Ini pertama kalinya dalam sejarah AMI Awards, trophy yang dihadirkan memiliki taburan berlian. Hanya ada sembilan trophy ini di seluruh dunia, yang khusus diberikan kepada individu-individu terhormat dalam industri musik Indonesia. Sebagai salah satu ajang penghargaan paling bergengsi bagi insan pelaku industri musik di Indonesia, Frank & co. mendukung gelaran Malam Puncak AMI Awards ke-26 ini. Sebagai salah satu brand perhiasan ternama di Indonesia, Frank & co. konsisten berkomitmen dalam memberikan produk perhiasan dan layanan terbaik bagi masyarakat Indonesia.”

“Hal ini dibuktikan dalam kiprah Frank & co. selama hampir tiga dekade yang selalu melakukan inovasi, baik dalam pengembangan produk, maupun ranah-ranah lainnya. Maka dari itu, bersama dengan YAMI, Frank & co. mempersembahkan trophy spesial dengan desain collar bertabur diamond kualitas F VVS yang diterima oleh para penerima AMI Awards 2023, yakni para musisi-musisi kebanggaan Indonesia yang kerap berinovasi untuk mempersembahkan karya-karya musik berkualitas bagi masyarakat,” tambah Pavita.

Baca juga: Frank & co. Persembahkan Perhiasan Berlian Istimewa untuk Fashion Show Karya Monica Ivena

Isyana Sarasvati, pemenang AMI Awards kategori Album Terbaik Terbaik
Isyana Sarasvati, pemenang AMI Awards kategori Album Terbaik Terbaik (Istimewa)

Dukungan Berupa Sembilan Trophy Bertabur Berlian

Adapun, bentuk dukungan yang dihadirkan oleh Frank & co. adalah sembilan buah trophy yang dirancang khusus bagi para pemenang AMI Awards ke-26. Kesembilan trophy yang dihadirkan ini dipersembahkan hanya untuk pemenang  AMI Awards ke-26 pada kategori Terbaik Terbaik serta Lifetime Achievement Award.

Trophy-trophy ini memiliki desain yang sedikit berbeda dengan trophy AMI Awards yang biasa, karena memiliki tambahan collar bertabur berlian dengan kualitas F VVS. Terdapat 359 butir berlian F VVS dengan total 1 carat pada setiap trophy AMI Awards ke-26 yang dipersembahkan oleh Frank & co.

Pasalnya, berlian melambangkan kekuatan, keabadian, dan keindahan; nilai yang sama dengan konduktor musik yang memimpin dengan tekad dan visi. Konduktor musik dengan kerah jasnya yang ikonik menginspirasi Frank & co. untuk menempatkan berlian pada desain kerah tersebut, agar simbol kepemimpinan dan keunggulan dapat berkilau abadi.

Konduktor musik yang menjadi wujud dari trophy AMI Awards sendiri merupakan gambaran pemimpin yang mengomando sebuah orkestra secara presisi sehingga terciptalah simfoni musik yang indah.

Untuk informasi selengkapnya mengenai trophy Malam Puncak AMI Awards ke-26 yang dipersembahkan oleh Frank & co., kunjungi website resmi Frank & co. Follow juga Instagram kami di @franknco_id untuk mendapat update terbaru seputar koleksi perhiasan lain dari Frank & co. (*) 

Baca juga: Frank & co. Menjadi Brand Perhiasan Pertama di Indonesia yang Mendapatkan Penghargaan Superbrands

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat