androidvodic.com

Nuansa Afrika di Kolaborasi Desainer Rama Dauhan Bareng Jenna & Kaia - News

Laporan Wartawan Tribunnews, Choirul Arifin

News – Desainer Rama Dauhan membuat sebuah kolaborasi baru bareng Jenna and Kaia untuk menghadirkan kolaborasi terbaru yang menghadirkan nuansa kehangatan Afrika mereka yang dinamai "Heirloom."

Koleksi ini untuk pertama kalinya diekspos ke publik terbatas, yang didominasi kalangan pesohor dan sosialita Jakarta di D Gallerie di kawasan Jl. Barito I Jakarta Selatan, Rabu, 10 Januari 2024.

Lira Krisnalisa, Founder dan Creative Chief Officer Jenna&Kaia menjelaskan, kolaborasi kali ini selain menghadirkan keindahan visual dalam busana, juga menampilkan filosofi mendalam dengan pemilihan material secara cermat yang mampu merepresentasikan kekayaan alam Afrika.

Baca juga: Kunjungi UMKM Batik di Sukoharjo, Ganjar Dorong Perajin Gandeng Desainer dan Brand Besar

Tema Afrika merupakan representasi keberanian Lira Krisnalisa yang berbeda di kolaborasinya kali ini dengan Rama Dauhan di dunia fashion.

"Aku sangat mengagumi Kak Rama (sebagai desainer) sejak lama. Dia sosok yang sangat menginspirasi aku. Dia juga salah satu desainer Indonesia yang desainnya beda," ungkap Lira Krisnalisa dalam perbincangan dengan Tribunnews dan beberapa awak media.

Bagi Rama Dauhan sendiri, kolaborasi kali ini juga memberikan pengalaman batin berbeda.

"Bagi aku, kolaborasi adalah sebuah kesempatan untuk baelajar hal-hal baru, apa yang kita bisa toleransi. Berkolaborasi juga menjadi salah satu cara aku menjadi lebih humble," ungkap Rama.

Pada kolaborasi ini dia dan Lira berupaya mempertemukan antara ego, idealisme dan perasaan.

"Desainer itu kerjanya kan kaya seniman. Ketika saya diajak berkolaborasi, bagi saya itu sebuah kehormatan. Apa saja yang bisa lakukan, kan brand yang lebih paham desain produk yang lebih disukai pasar. Maka itu, kolaborasi ini bagi saya sangat memyenangkan," lanjut Rama.

Koleksi yang Timeless

Tentang tema Heirloom pada koleksi kali ini, Rama membenarkan, memang menampilkan nuansa khas Afrika.

"Ini koleksi yang berbau agak Afrika, warna senja Afrika yang lebih hangat, kita keluarin warna yang basic tapi tidak biasa. Kita ingin keluarkan koleksi warna-warna yang timeless, yang jika dipakai bisa sampai bertahun-tahun ke depan masih bisa dipakai," bebernya.

"Butuh kejelian untuk bisa mendesain yang seperti itu. Desain yang bisa bikin orang tidak bosan," imbuhnya.

Baca juga: Bukan Desainer, Hanya Andalkan Selera Busana, Audrey Stephanie Kebablasan Terjuni Fashion

Lira Krisnalisa menambahkan, Rama Dauhan memiliki pengalaman luas dan lama, 20 tahun di dunia fashion.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat