androidvodic.com

Disinggung Bakal Beri Keistimewaan ke Anak jika jadi Presiden, Ganjar: Saya Hanya Kasih Baju Merah - News

Laporan Reporter News, Rizki Sandi Saputra

News, JAKARTA - Bakal calon presiden (capres) dari PDIP Ganjar Pranowo, mendapati pertanyaan dari audiens anak muda terkait dengan kemungkinan memberikan karpet merah atau keistimewaan kepada anaknya jika terpilih menjadi Presiden RI.

Pertanyaan itu didapat Ganjar dalam acara deklarasi dukungan generasi muda dan milenial yang digelar Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud di Gedung Arsip Nasional RI, Jalan Gajah Mada, Jakarta.

"Bagiamana menurut mas Ganjar pada saat Mas Ganjar menjadi presiden, apakah akan memberikan karpet merah ke anaknya," tanya seorang audiens bernama Kadri Muhammad, Rabu (18/10/2023).

Menjawab pertanyaan Kadri, Ganjar menyatakan, yang akan diberikan nantinya ke anaknya, yakni M. Zinedine Alam Ganjar adalah sebatas baju berwarna merah.

"Saya mungkin akan kasih baju merah aja ke dia (Alam)," kata Ganjar.

Baca juga: Terima Dukungan Generasi Muda, Ganjar-Mahfud Singgung Besarnya Jumlah Pemilih Muda di Pemilu 2024

Lebih lanjut kata Ganjar, sejatinya yang pengin dihadirkan jika dirinya terpilih menjadi presiden adalah membuka kesempatan kepada semua anak bangsa.

"Buat saya sebenarnya, yang penting adalah bagaimana semua punya kompetensi dan bisa berkompetisi yang sehat, kata dia.

Dengan begitu, Ganjar memastikan kalau dirinya akan memastikan terjaminnya pendidikan untuk anak-anak Indonesia.

Sebab, jangan sampai kata dia, ada anak yang memiliki kompetensi namun harus kalah dan tidak punya kesempatan karena adanya pihak yang punya privilege.

Baca juga: Ganjar Pranowo Gandeng Mahfud MD di Pilpres 2024, Jateng dan Jatim Dinilai akan Jadi Sumber Kekuatan

"Saya tidak mau, kelak kemudian anaknya Mas Kadri akan kalah dengan Alam karena anak presiden, Saya tidak mau anaknya Mas Kadri akan kalah dengan anak bupati. Saya tidak mau anak Mas Kadri akan kalah dengan anak Gubernur atau pejabat siapapun," kata dia.

"Karena itulah penting teman-teman hadir untuk kemudian memberikan kepada saya saran, kritik, kontrol, karena semua butuh proses," tukas Ganjar.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat