androidvodic.com

PKB Klaim Anies Baswedan Daftar Uji Kelayakan Calon Kepala Daerah untuk Pilkada Jakarta - News

Laporan Wartawan Tribunnews, Mario Christian Sumampow 

News, JAKARTA - Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan disebut telah mendaftarkan diri untuk ikut Uji Kelayakan dan Kepatutan (UKK) calon gubernur yang disiapkan oleh DPP PKB. 

“Ya, (Anies) daftar di DKI. Nanti dipanggil,” kata Wakil Ketua Umum PKB, Jazilul Fawaid di Kantor DPP PKB, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (4/6/2024). 

Ketika ditanya soal kesepakatan PKB mengusung Anies untuk maju dalam kontestasi kepala daerah di Jakarta, Jazilul menegaskan hal itu masih dalam tingkat wacana dan belum menemui keputusan akhir. 

“Sepanjang ini baru tingkat wacana. Pandangan orang per orang belum sampai pada keputusan. Karena keputusan itu banyak hal,” ujarnya.

“Selain elektoral, visi, komitmen termasuk jaminan untuk menang,” ia menambahkan. 

Baca juga: Alasan PKB Bersikeras Ingin Gus Yusuf jadi Cagub Pilkada Jateng 2024, Punya Mesin Politik Besar 

Di satu sisi, Jazilul juga menekankan bagi siapa saja yang hendak diusung oleh PKB, termasuk Anies, harus mengikuti aturan main internal partai.  

“Kalau nyalon harus mengikuti mekanisme yang diatur oleh partai,” tegasnya. 

Sebagaimana diketahui, PKB tengah melaksanakan UKK bagi para calon kepala daerah di seluruh Indonesia.

Hingga saat ini, PKB sudah resmi mengeluarkan 35 nama calon kepala di tingkat walikota dan bupati yang akan diusungnya pada Pilkada serentak 2024.

Hari ini Wali Kota Medan sekaligus politisi Gerindra, Bobby Nasution menyambangi markas DPP PKB untuk mengikuti UKK. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat