androidvodic.com

Momen Anies Baswedan Berpelukan dengan Heru Budi Hartono Sebelum Tinggalkan Kemendagri - News

Laporan Wartawan News, Endrapta Pramudhiaz

News, JAKARTA - Anies Baswedan menghadiri pelantikan Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono di Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Gambir, Jakarta Pusat, Senin (17/10/2022).

Setelah acara selesai di Ruang Sasana Bhakti Praja, mereka meninggalkan ruangan dan menuju Gedung A.

Baca juga: Jadi Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono Diminta Dukung Proses Pemilu 2024

Anies Baswedan dan Heru Budi Hartono hendak melakukan serah terima jabatan secara tertutup.

Pantauan Tribunnews pukul 09.39 WIB, Heru dan Anies terlihat keluar dari Gedung A.

Heru mengantarkan Anies masuk ke dalam mobilnya.

Sebelum masuk ke mobil, Anies dan Heru menyempatkan berfoto bersama di hadapan awak media.

Anies Baswedan dan Heru Budi Purnomo kemudian berpelukan setelah para awak media berteriak meminta agak keduanya berpelukan.

Tak lama setelah itu, Anies meninggalkan Kemendagri di mobil hitamnya.

Baca juga: Mendagri Lantik Heru Budi Hartono Jadi Penjabat Gubernur DKI Jakarta Besok, Anies-Riza Diundang

Senin (17/10/2022) hari ini, Heru Budi Hartono resmi menjadi Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta menggantikan Anies Baswedan yang telah habis masa jabatannya.

Acara pelantikan Heru Budi Hartono berlangsung di Kantor Kemendagri Jakarta, Senin (17/10/2022).

Pelantikan Heru Budi Hartono dilakukan langsung Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian.

Pelantikan Heru Budi Hartono sebagai Pj Gubernur DKI Jakarta berdasarkan Keppres Nomor 100/P tahun 2022 tentang Pengesahan dan Pemberhentian Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta masa jabatan 2017-2022 dan Pengangkatan Penjabat Gubernur DKI Jakarta.

"Dengan rahmat Tuhan Yang Maha Esa, Presiden RI menimbang dan seterusnya, mengingat dan seterusnya memutuskan dan menetapkan. Satu mengesahkan pemberhentian dengan hormat dari jabatan terhitung dari tanggal 16 Oktober 2022 masing-masing 1, saudara Anies Rasyid Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta masa jabatan 2017-2022," demikian bunyi Keppres yang dibacakan saat pelantikan, Senin pagi.

"Saudara Ahmad Riza Patria sebagai wakil Gubernur DKI Jakarta masa jabatan 2017-2022, disertai ucapan terimakasih atas jasa-jasanya selama memangku jabatan tersebut."

"Kedua, mengangkat saudara Heru Budi Haryono sebagai Penjabat Gubernur DKI Jakarta terhitung sejak saat pelantikan untuk masa jabatan paling lama satu tahun dan ketiga, pelaksanaan lebih lanjut keputusan presiden ini dilakukan oleh menteri dalam negeri," lanjut Keppres tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat