androidvodic.com

Penuturan Ganjar Lihat Pohon Tumbang Timpa Mobil di Dekat Rumah Prabowo, Relawan Histeris Ketakutan - News

Laporan Wartawan News, Igman Ibrahim

News, JAKARTA - Insiden pohon tumbang terjadi di dekat rumah calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran, Jakarta Selatan, Selasa (16/1/2024).

Pantauan Tribunnews, pohon besar dengan setinggi 10 meter tersebut tumbang menimpa mobil Toyota Fortuner berwarna hitam.

Akibatnya, mobil dengan pelat nomor B 2368 TWG itu langsung mengalami ringsek di bagian belakang.

Pohon tumbang tersebut ambruk hanya berjarak 20 meter saja dari kediaman Prabowo. Pohon itu jatuh melintang menghalangi akses jalan menuju rumah Prabowo dari Jalan Sriwijaya, Kebayoran, Jakarta Selatan.

Pada siang ini, cuaca di sekitar kediaman Prabowo pun dalam kondisi cerah. Bahkan sejak pagi tadi, cuaca sekitar lokasi panas terik sehingga tidak ada tanda-tanda sebelum pohon tersebut ambruk.

Padahal rencananya, sejumlah relawan akan memberikan deklarasi dukungan di dekat rumah Prabowo. Yakni, relawan Barisan Persatuan Indonesia (BPI) sekitar pukul 14.00 WIB.

Selanjutnya, Relawan Pasukan Gemoy Indonesia (Relawan Pagi) sekitar pukul 16.00 WIB. Keduanya akan memberikan dukungan kepada Prabowo-Gibran di Pilpres 2024.

Kepada awak media, relawan Prabowo-Gibran, Ganjar Andika menyampaikan kesaksiannya terkait detik-detik pohon tersebut tumbang. Saat itu, ia sedang mengobrol dengan sekuriti setempat.

"Kebetulan saya lagi ngobrol sama bapak sekuriti pak. Nah dipikir saya tuh pohon kena angin," kata Ganjar.

Saat itu, Ganjar mengungkap kondisi angin tidak terlalu kencang. Namun, ia melihat tiba-tiba pohon itu tumbang setelah sempat terdengar suara gemuruh.

"Nggak terlalu kenceng biasa, cuma lama-lama itu pohonnya langsung doyong langsung (tumbang) gitu," jelasnya.

Mendengar hal itu, sejumlah relawan yang sudah berkumpul dekat rumah Prabowo sempat histeris ketakutan.

Namun, pohon tumbang itu kini sudah ditangani oleh aparat setempat.

Baca juga: Hujan Disertai Angin Kencang Akibatkan Pohon Tumbang di Sejumlah Titik di Solo, Ini Kata Wawali

Sebelum pohon tumbang, rombongan awak media yang baru saja meliput cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka memang baru saja melintas lokasi tersebut. Hanya 5 menit berselang, terdengar suara pohon tumbang.

Namun beruntung, kendaraan rombongan awak media tidak terparkir di dekat lokasi pohon tumbang. Sebaliknya, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat