androidvodic.com

Presiden Jokowi, Puan hingga Agnez Mo Ucapkan Selamat Atas Kemenangan Greysia dan Apriyani - News

TRIBUNNEWS. COM - Pasangan atlet Bulutangkis ganda putri asal Indonesia, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu berhasil torehkan sejarah bagi bangsa Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020.

Mereka sukses merebut medali emas Olimpiade Tokyo 2020.

Greysia dan Apriyani meraih medali emas, setelah sebelumnya mengalahkan wakil China yakni Chen Qingchen dan Jia Yifan di final, dengan dua gim langsung melalu skor 21-19, 21-15, pada Senin (2/8/2021).

Kemenangan mereka, merupakan sumbangan emas pertama bagi Indonesia di ajang pesta olahraga dunia ini.

Beberapa ucapan datang dari para tokoh di Indonesia, di antaranya Presiden Joko Widodo, Ketua DPR RI Puan Maharani hingga selebriti papan atas, Agnes Monica.

Jokowi: Kemenangan Ini Kado HUT RI

Presiden Joko Widodo (Jokowi) turut bangga atas kemenangan Greysia dan Apriyani dalam ajang perlombaan Bulutangkis tingkat dunia ini.

Baca juga: Bakal Diguyur Hadiah, Greysia Polii ke Erick Tohir: Pak Erick Masih Ingat 2012? Ini Hadiah Gantinya

Baca juga: Janjikan Hadiah, Erick Thohir Rayakan Kemenangan Greysia dan Apriyani & Beber Kisah Jatuh Bangun

Jokowi bahkan terlihat mengucapkan selamat kepada pasangan ganda putri tersebut karena telah berhasil meraih medali emas dalam ajang Olimpiade Tokyo 2020.

Ucapan tersebut diunggah Jokowi dalam twitternya @jokowi, Senin (2/8/2021).

Kepala negara tersebut menuliskan bahwa pertandingan mereka sangat alot dan mendebarkan.

Jokowi Ucapkan Terima Kasih pada Greysia dan Apriyani
Tangkap Lanyar Twitter Jokowi, Senin (2/8/2021)

Kemenangan ini, kata Jokowi, menjadi kado ulang tahun kemerdekaan Indonesia.

Mengingat tepat pada bulan ini, Agustus, seluruh masyarakat merayakan HUT RI ke 76.

"Ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu menyabet medali emas Olimpiade Tokyo dalam pertandingan yang alot dan mendebarkan, siang ini."

"Kemenangan ini menjadi kado ulang tahun kemerdekaan Indonesia. Selamat dan terima kasih Greysia/Apriyani!" tulis Jokowi.

Baca juga: 3 Ukiran Rekor Greysia Polii/Apriyani Rahayu selama Olimpiade 2021 Cabor Bulutangkis

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat