androidvodic.com

Soal Mobil Dinas TNI Jemput 'Anak Jenderal', Panglima TNI: Kalau Ada Laporan Kita Tindaklanjuti - News

Laporan Wartawan News, Gita Irawan

News, JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa mengatakan akan menindaklanjuti terkait mobil dinas TNI Angkatan Darat yang menjemput perempuan mengaku anak Jenderal, Anggiat Pasaribu.

Hal tersebut terekam video saat Anggiat Pasaribu terlibat cekcok dengan Anggota Komisi III DPR RI Arteria Dahlan dan ibunya di Bandara Soekarno-Hatta beberapa waktu lalu.

Namun demikian, Andika mengatakan pihaknya terlebih dahulu ingin mendapatkan laporan terkait hal tersebut.

Ia menegaskan pihaknya tidak ingin melakukan penyidikan tanpa adanya laporan.

"Yang penting kami ingin mendapatkan dulu laporannya, karena saya tidak ingin melakukan penyidikan tanpa adanya laporan. Jadi diawali dengan itu dulu, kalau ada laporan baru kita tindaklanjuti," kata Andika di rumah dinas Ketua DPD RI di kawasan Kuningan Jakarta pada Rabu (24/11/2021).

Kabar terkini, Anggiat yang sempat mengaku anak dari Jenderal TNI bintang 3 resmi mencabut laporannya terhadap Arteria dan ibunya di Polresta Bandara Soekarno-Hatta.

Baca juga: Panglima TNI Andika Perkasa Monitor Langsung Kasus Cekcok Arteria Dahlan Dengan Anggiat Pasaribu

Diketahui, Anggiat sempat mendatangi Polresta Bandara Soekarno-Hatta untuk memberikan klarifikasi soal cekcok dengan Arteria Dahlan yang terjadi pada Minggu (20/11/2021) kemarin.

"Betul, Anggiat mencabut laporannya. Jadi peristiwa ini agar dijadikan pelajaran masyarakat supaya tidak perlu dibawa ke ranah hukum," ujar kuasa hukum Anggiat Pasaribu, Clanse Pakpahan, di Polresta Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Rabu (24/11/2021).

Menurut Clanse, perselisihan antara Anggiat dan Arteria Dahlan merupakan masalah sepele dan tidak perlu dibesar-besarkan.

Karena itu, kliennya berinisiatif untuk mencabut laporan itu di kepolisian.

Baca juga: Panglima TNI Andika Perkasa Kawal Kasus Cekcok Arteria Dahlan Dengan Anggiat Pasaribu, Ini Katanya

"Tidak ada yang krusial sebenarnya, hanya biasa senggolan, masalah perilaku dan adab. Sehingga ada salah paham di antrean bandara kemarin," jelasnya.

Disinggung soal Arteria Dahlan yang tidak mencabut laporannya, Clanse Pakpahan enggan berspekulasi.

Menurutnya hal itu tidak perlu disinggung karena kliennya menginginkan masalah ini diselesaikan secara damai.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat