androidvodic.com

Alur dan Pertemuan Presidensi G20 Indonesia 2022, Serta Hal-hal yang Jadi Pembahasannya - News

News - Berikut adalah alur dan pertemuan Presidensi G20 Indonesia 2022.

Puncak dari perhelatan Presidensi Group of 20 (G20) Indonesia 2022 adalah diadakannya Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali, 15-16 November 2022.

Forum KTT G20 merupakan puncak dari proses dan usaha yang intensif dari seluruh alur kerja G20 atau pertemuan tingkat Menteri, Kelompok Kerja, dan Engagement Groups selama setahun keketuaan Indonesia.

Lantas bagaimana sebenarnya alur dan pertemuan G20 ini?

Simak penjabaran tentang alur dan pertemuan KTT G20 presidensi Indonesia 2022 dikutip dari Kemlu.go.id.

Baca juga: Tetap Hadiri KTT G20 di Bali Saat Istanbul Diserang Bom, RI Hargai Keputusan Presiden Turki Erdogan

Alur dan Pertemuan Presidensi G20 Indonesia 2022

Periode Presidensi G20 Indonesia berlangsung selama satu tahun, mulai 1 Desember 2021 hingga 30 November 2022.

Penjadwalan itu dimulai sejak serah terima keketuaan, atau handover, saat berlangsung pada KTT G20 di Roma, Italia.

Pada tanggal 31 Oktober 2021, PM Mario Draghi, Presidensi Italia menyerahkan ketetuaan G20 Indonesia kepada Presiden Joko Widodo.

Kemudian pada tanggal 7-8 Desember 2021, diadakan Sherpa Meeting di Jakarta sebagai pertemuan perdana pada Presidensi G20 Indonesia.

Sherpa sendiri merupakan istilah sebagai pemimpin perwakilan negara anggota G20.

Pada presidensi G20 Indonesia 2022 ini, dijadwalkan ada lebih dari 180 rangkaian kegiatan utama.

Termasuk pertemuan Engagement Groups, Pertemuan Working Groups, Pertemuan Tingkat Deputies / Sherpa, Pertemuan Tingkat Menteri.

Hingga Pertemuan Tingkat Kepala Negara KTT G20 di Bali nanti.

Bendera negara anggota G20 dikibarkan menjelang KTT G20 di Nusa Dua,  Bali pada 13 November 2022.
Bendera negara anggota G20 dikibarkan menjelang KTT G20 di Nusa Dua, Bali pada 13 November 2022. (ADEK BERRY / AFP)

Baca juga: Daftar Negara Peserta G20 dan Perwakilannya yang akan Hadir di KTT G20 Bali

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat