androidvodic.com

Panda Nababan Ajak Gibran Duduk Bersama saat Sarapan, Muncul Ide Pemberian Marga untuk Putra Jokowi - News

Laporan Wartawan News, Fransiskus Adhiyuda

News, BOGOR - Politisi senior Panda Nababan mengajak Wali Kota Gibran Rakabuming Raka untuk duduk di sebelahnya saat sarapan pagi usai mengujungi Pasar Citeureup, Kabupaten Bogor, Sabtu (22/7/2023) pagi.

Mulanya, Panda duduk bersebelahan dengan bakal capres 2024 Ganjar Pranowo.

Baca juga: Momen Ganjar & Gibran Lari Pagi di Kabupaten Bogor: Anang, Ashanty hingga Bima Arya Ikut Serta

Melihat Gibran tiba dan duduk di dekat politisi PDIP Adian Napitupulu, Panda pun memanggil Gibran untuk duduk di sampingnya.

Ganjar yang melihat momen itu pun tersenyum.

Atas ajakan itu, Adian Napitupulu merespons dengan berkata, "Bang, Mas Gibran pengen diberi marga," kata Adian kepada Panda.

"Marga Nababan," ucap Ganjar sambil tertawa.

"Bukan, marga Napitupulu," timpal Adian.

Gibran pun mendekat dan duduk di samping politisi senior yang beberapa waktu lalu menyampaikan kritikan terhadapnya.

Mereka berdua tampak berbincang sejenak.

Baca juga: Ganjar Keliling Kabupaten Bogor Bersama Gibran, Blusukan ke Pasar Citeureup hingga Bertemu Gen Z

Sementara Ganjar memilih mengajak bicara yang duduk di sebelahnya.

Keduanya terlihat berbincang dengan santai.

Tak lama kemudian, Ganjar mengajak seluruh tamu termasuk seniman untuk memulai menyantap sarapan.

Panda Sebut Gibran Anak Ingusan

Diketahui sebelumnya, politikus senior PDIP Panda Nababan sempat menyebut Gibran Rakabuming Raka masih anak ingusan sehingga belum pantas maju di Pilpres 2024.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat