androidvodic.com

Viral Boikot Produk Pro Israel di Medsos! Cek Dulu Sebelum Membeli! - News

News - Serangan Israel makin bertubi-tubi di tanah Gaza, Palestina. Hal ini menjadikan gerakan boikot atau secara garis besar disebut gerakan BDS (Boikot, Divestasi, dan Sanksi) pun marak dilakukan. Gerakan ini bertujuan untuk menekan Israel di ranah ekonomi-politik supaya pendudukan di Palestina bisa berakhir. 

Merespon hal tersebut, Majelis Ulama Indonesia (MUI)  secara tegas mengeluarkan Fatwa MUI Nomor 83 Tahun 2023 yang mengharamkan produk-produk terafiliasi dengan zionis Israel dan menyarankan untuk menggunakan produk lokal Indonesia.

Dr. H. Ikhsan Abdullah, SH., MH selaku Wakil Sekretaris Jenderal Bidang Hukum dan HAM dalam press conference yang digelar pada 15 November 2023 menyatakan, “Gerakan boikot melalui Fatwa MUI ini diharapkan diikuti dengan sungguh-sungguh oleh semua masyarakat Indonesia sebagai bentuk perlawanan agresi militer Israel atas Palestina dan sebagai bentuk gerakan kemanusiaan dan menjunjung tinggi Hak Asasi Manusia.”

Isu boikot ini pun viral di sejumlah media sosial, seperti TikTok dan X. Banyak warganet mengunggah sejumlah produk yang pro terhadap israel seperti  beberapa produk market leader di Indonesia dari yang menawarkan berbagai barang seperti, minuman kemasan, makanan ringan, hingga barang kosmetik.

Bahkan tagar penolakan terhadap produk yang berafiliasi atau pro terhadap Israel tersebut sempat menjadi topik yang paling banyak dibicarakan di media sosial pada Sabtu malam (11/11/2023).

Begini cara mengecek produk pro Israel!

Dari beberapa produk ternama dan market leader di Indonesia, kamu bisa melakukan pengecekan apakah produk tersebut pro maupun terafiliasi dengan Israel atau tidak. 

Karena tak banyak masyarakat yang mengetahui dengan jelas produk-produk mana saja yang berasal dari brand pro Israel, maka itu, penting untuk mencarinya agar bisa berpartisipasi dalam gerakan boikot

Untuk memastikan produk tersebut terafiliasi dengan Israel atau tidak kamu bisa mengeceknya melalui situs bdnaash.com, situs ini punya data perusahaan yang terafiliasi dengan Israel dan pro Israel. 

Selain menggunakan situs bdnaash, cara lain untuk mengecek produk pro Israel yaitu BDS Movement, sebuah platform yang tersambung dengan warganet seluruh dunia. Platform ini didukung oleh serikat pekerja, gereja, LSM, dan gerakan yang mewakili jutaan orang di setiap benua dan terdapat kampanye BDS yang dinamis di komunitas-komunitas di seluruh dunia.

Laman BDS mencantumkan berbagai organisasi dan perusahaan yang beroperasi baik dengan Israel maupun di atas tanah Palestina. Bdsmovement.net adalah situs web resmi gerakan.

Untuk mengecek apakah suatu perusahaan atau produk terafiliasi dengan Israel, kamu bisa mengunjungi website bdsmovement.net/get-involved/what-to-boycott. Di website ini kamu bisa mengetahui perusahaan mana saja yang terafiliasi dengan Israel.

Selain mengetahui apakah perusahaan atau produk tersebut berafiliasi dengan Israel, kamu juga bisa berpartisipasi dalam global campaign untuk memboikot beberapa perusahaan yang sudah berafiliasi dengan Israel.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat