androidvodic.com

Ditunjuk Jadi KSAU, Marsdya Tonny Harjono Semringah - News

Laporan Wartawan News, Gita Irawan

News, JAKARTA - Presiden Joko Widodo menunjuk Pangkogabwilhan II Marsdya TNI M Tonny Harjono sebagai Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) menggantikan Marsekal Fadjar Prasertyo yang telah memasuki masa pensiun bulan ini.

Merespons pertanyaan wartawan perihal tersebut, Tonny tampak semringah.

Ia terus tersenyum ketika awak media mengejarnya.

Meski begitu, ia mengaku masih menunggu keputusan presiden dan memohon doa restu dari awak media.

Ketika wartawan mengatakan Keppres terkait hal tersebut telah diumumkan Istana pagi tadi, Tonny mengaku belum mengetahuinya.

"Oh Alhamdulillah. Saya malah belum tahu. Mohon doanya saja, nanti kalau sudah ada kepastian pelantikan baru saya berani (memberikan pernyataan)," kata Tonny di Mabes TNI Cilangkap Jakarta pada Selasa (2/4/2024).

lihat fotoPresiden Joko Widodo (Jokowi) menunjuk Marsekal Madya (Marsdya) TNI Mohamad Tonny Harjono sebagai Kepala Staf  TNI Angkatan Udara (KSAU) baru, pengganti Marsekal Fadjar Prasetyo. Penunjukan Marsdya TNI Mohamad Tonny Harjono tertuang dalam Keppres Nomor 20/TNI/Tahun 2024 tanggal 25 Maret 2024 tentang pemberhentian dengan hormat Marsekal TNI Fadjar Prasetyo dari jabatannya  KSAU. TRIBUNNEWS/BAYU PRIADI
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunjuk Marsekal Madya (Marsdya) TNI Mohamad Tonny Harjono sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU) baru, pengganti Marsekal Fadjar Prasetyo. Penunjukan Marsdya TNI Mohamad Tonny Harjono tertuang dalam Keppres Nomor 20/TNI/Tahun 2024 tanggal 25 Maret 2024 tentang pemberhentian dengan hormat Marsekal TNI Fadjar Prasetyo dari jabatannya KSAU. TRIBUNNEWS/BAYU PRIADI

Baca juga: PROFIL KSAU Baru Marsekal TNI Mohamad Tonny Harjono, Hartanya Rp 11,2 M, Terbanyak Tanah & Bangunan

Tonny juga mengaku belum menerima undangan pelantikan.

Ia sekali lagi memohon doa awak media perihal tersebut.

"Belum, belum ada (undangan pelantikannya). Mohon doanya," kata dia.

Diberitakan sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah meneken Keppres pemberhentian dengan hormat Marsekal TNI Fadjar Prasetyo sebagai Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU). 

Fadjar diketahui telah memasuki masa pensiun pada bulan ini.

"Presiden telah menandatangani Keppres Nomor 20/TNI/Tahun 2024 tanggal 25 Maret 2024 tentang pemberhentian dengan hormat Marsekal TNI Fadjar Prasetyo dari jabatannya sebagai KASAU," jata Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana pada Selasa (2/4/2024).

Dalam Keppres tersebut, Presiden juga menunjuk Marsekal Madya TNI Mohamad Tonny Harjono sebagai KSAU yang baru.

"Keppres ini mulai berlaku sejak saat pelantikan yang rencananya akan diselenggarakan dalam waktu dekat ini," kata dia.

Fadjar memasuki masa pensiun pada April tahun ini.

Dia merupakan lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) 1988 yang dilantik sebagai KSAU pada 20 Mei 2020 lalu.

Pria kelahiran 9 April 1966 tersebut pernah menjabat beberapa posisi penting di Militer di antaranya Danlanud Halim Perdananakusuma (2016—2018) Pangkoopsau II (2018), Pangkoopsau I (2018—2019), Pangkogabwilhan II (2019—2020), dan terkahir KSAU (2020-2024)

Sementara itu Tonny merupakan lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) TNI tahun 1993.

Ia pernah menduduki jabatan penting, di antaranya Danlanud Halim Perdanakusuma (2018—2020), Staf Khusus Kasau (2020), Sesmilpres Kemsetneg RI, (2020—2022), Dankodiklatau (2022), Pangkoopsudnas (2022—2023), dan Pangkogabwilhan II (2023—2024).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat