androidvodic.com

Sah Jokowi Lantik Tonny Harjono Sebagai KSAU - News

News, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Marsekal Madya Tonny Harjono sebagai Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) di Istana Negara, Jakarta, Jumat (5/4/2024).

Pelantikan tersebut berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Republik Indonesia Nomor 20/TNI Tahun 2024 tentang pemberhentian dan pengangkatan Kepala Staf Angkatan Udara yang dibacakan oleh Sekretaris Militer (Sesmil) Mayor Jenderal Rudy Saldin.

“Mengangkat Marsekal Madya TNI Tonny Harjono sebagai Kepala Staf Angkatan Udara dan menaikkan pangkatnya satu tingkat lebih tinggi menjadi Marsekal  TNI,” bunyi Keppres tersebut.

Keppres ini mulai berlaku sejak saat pelantikan pejabat sebagaimana dimaksud yang ditetapkan di Jakarta pada tanggal 5  April 2024 oleh Presiden Joko Widodo.

Selanjutnya, Presiden Joko Widodo memimpin sumpah jabatan Tonny Harjono sebagai KSAU.

"Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darma bakti saya kepada bangsa dan negara. Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya, dan dengan penuh rasa tanggung jawab. Bahwa saya akan menjunjung tinggi sumpah prajurit," ucap Presiden Jokowi mendiktekan sumpah jabatan.

Baca juga: Ditunjuk jadi KSAU, Komisi I DPR Nilai Marsdya Tonny Harjono Punya Kapasitas 

Acara kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara pengangkatan sumpah jabatan Tonny Harjono.

Rangkaian acara pelantikan diakhiri dengan pemberian ucapan selamat yang diawali oleh Presiden Joko Widodo untuk kemudian diikuti oleh Wapres Ma'ruf Amin dan tamu undangan terbatas.

Turut hadir  alam acara pelantikan tersebut Menseseneg Pratikno, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menhan Prabowo Subianto, Menkoplhukam Hadi Tjhajanto, Menpora Dito Ariotedjo, KSAD Jenderal Maruli Simanjuntak, KSAL Laksamana Muhammad Ali, KSAU Marsekal Fadjar Prasetyo.

Selain itu hadir pula Ketua Komisi 1 DPR RI Meutya Hafid, Wakil Ketua MPR Fadel Muhammad, Hidayat Nur Wahid, Syarief Hasan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat