androidvodic.com

Jalur Mandiri Unpad 2024 dengan Nilai UTBK dan Rapor: Syarat, Cara Daftar, Jadwal - News

News - Universitas Padjadjaran (Unpad) membuka seleksi jalur mandiri 2024, yang dibagi menjadi tiga jenis.

Jalur mandiri Unpad 2024 terdiri dari jalur mandiri ujian SMUP 2024, nilai UTBK dan rapor, serta minat dan bakat/prestasi non akademik 2024.

Untuk jalur mandiri nilai UTBK dan rapor, peserta membutuhkan skor SNBT-UTBK 2024 dan nilai Rapor semester 1–5 dari SMA/MA/SMK asal.

Biaya pendaftaran jalur mandiri Unpad 2024 yaitu Rp200.000 dan bagi calon mahasiswa yang mengajukan beasiswa KIP-K dan lolos, maka uang pendaftaran akan dikembalikan.

Selengkapnya, simak syarat-syaratnya di bawah ini.

Syarat Jalur Mandiri Unpad 2024 dengan Nilai UTBK dan Rapor:

  1. Warga Negara Indonesia (WNI).
  2. Semua lulusan SMA/MA/SMK tahun 2022, 2023 dan 2024 atau peserta didik paket C dengan umur maksimal 22 tahun per 1 Juli 2024 yang memiliki skor nilai UTBK – SNBT 2024.
  3. Peserta mendaftar menggunakan nilai UTBK 2024 dan nilai rapor semester 1 – 5.
  4. Setiap peserta bebas memilih Sarjana (S1) dan Program Vokasi (D4).
  5. Setiap peserta diperbolehkan memilih maksimal 4 (empat) program studi yang terdiri dari 2 pilihan Sarjana (S1) dan 2 pilihan Program Vokasi (D4) dengan ketentuan sebagaimana tabel di bawah ini*.
  6. Urutan dalam pemilihan Program Studi menyatakan prioritas pilihan.
  7. Daya tampung untuk SNBP berkisar antara 20–40 persen, SNBT berkisar antara 30– 40 persen, dan Seleksi Mandiri berkisar 20–50 persen tergantung Program Studi.
  8. Proses seleksi berdasarkan nilai SNBT-UTBK 2024 dan Nilai Rapor Semester 1-5.
  9. Kriteria kelulusan berdasarkan nilai tertinggi sesuai daya tampung (kuota) Program Studi.
  10. Biaya pendaftaran sebesar Rp. 200.000. Bagi peserta yang nanti diterima/disetujui mendapatkan KIP-K, akan dikembalikan biaya pendaftarannya.

Cara Daftar Jalur Mandiri Unpad 2024 dengan Nilai UTBK dan Rapor:

  1. Masuk ke laman https://smup.unpad.ac.id untuk memilih jalur seleksi, pilih Jalur Mandiri SMUP lalu pilih Nilai UTBK dan Rapor;
  2. Pilih program studi, urutan pilihan program studi menentukan prioritas hasil kelulusan seleksi;
  3. Pilih metode pembayaran yaitu melalui Bank atau Virtual Account;
  4. Lengkapi data dan persyaratan lain:
    - Data Profil
    - Data Pendidikan
    - Data Keluarga
    - Data Biaya Pendidikan
    - Data Sertifikat
    - Data Persyaratan Khusus;
  5. Finalisasi akhir pendaftaran jika semua data sudah lengkap.

*) Ketentuan pemilihan prodi:

  1. 1 Prodi: Bebas pilih 1 Sarjana / 1 Sarjana Terapan
  2. 2 Prodi: 2 Sarjana / 2 Sarjana Terapan / 1 Sarjana dan 1 Sarjana Terapan
  3. 3 Prodi: 2 Sarjana dan 1 Sarjana Terapan / 1 Sarjana dan 2 Sarjana Terapan
  4. 4 Prodi: 2 Sarjana dan 2 Sarjana Terapan / 1 Sarjana dan 3 Sarjana Terapan

Baca juga: Biaya Kuliah Unpad 2024 Jalur Mandiri SMUP untuk S1 dan D4, UKT Tertinggi Rp30 Juta

Jadwal Seleksi Jalur Mandiri Unpad 2024 dengan Nilai UTBK dan Rapor:

  • Pendaftaran: 29 April 2024 – 16 Juni 2024
  • Pengumuman: 7 Juli 2024 – 31 Juli 2024

(News/Yunita Rahmayanti)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat