androidvodic.com

Puan Maharani Desak Pemerintah Transparan Soal Alasan Pengunduran Diri Dua Pimpinan Otorita IKN - News

Laporan Wartawan News, Chaerul Umam

News, JAKARTA - Pemerintah didesak transparan soal alasan Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, mundur dari jabatan Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) dan Wakil Kepala Otorita IKN.

Hal itu disampaikan Ketua DPR RI Puan Maharani, saat ditanya mengenai nasib pembangunan IKN, setelah kepala dan wakil kepala Otorita IKN mundur.

"DPR mengharapkan agar pemerintah bisa transparan, bisa menjelaskan kenapa ketua dan wakil ketua otorita IKN itu mundur," kata Puan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (4/6/2024).

Puan menyebut transparansi pemerintah dibutuhkan, agar investor juga mau menginvestasikan dananya untuk pembangunan IKN.

Sehingga dia berharap usai mundurnya Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, target pembangunan IKN bisa selesai tepat pada waktunya.

"Ya DPR berharap agar apa yang akan disampaikan pemerintah ini transparan. Dan pelaksanaan IKN itu bisa berjalan sesuai dengan target-target dari pemerintah," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, pemerintah membenarkan soal Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Bambang Susantono dan Wakil Kepala Otorita IKN Dhony Rahajoe mengundurkan diri dari jabatannya. 

Mensesneg Pratikno menyebut, Presiden Jokowi telah menerima surat pengunduran diri keduanya.

"Beberapa waktu lalu Pak Presiden menerima surat pengunduran diri dari Wakil Kepala Otorita IKN, Pak Dhony Rahajoe. Kemudian beberapa waktu berikutnya Pak Presiden juga menerima surat pengunduran diri dari Pak Bambang Susantono," umar Pratikno dalam konferensi pers di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (3/6/2024).

Pratikno menyebutkan, Jokowi pun telah meneken keputusan presiden soal pemberhentian Bambang dan Dhony.

"Pada hari ini telah terbit Keputusan Presiden (Keppres) Tentang Pemberhentian Pak Bambang Susantono sebagai Kepala Otorita IKN dan Pak Dhony Rahajoe sebagai Wakil Kepala Otorita IKN. Disertai dengan ucapan terimakasih atas pengabdian beliau berdua," tandas Pratikno.

Baca juga: Ditinggal Bambang Susantono, Begini Kondisi Terkini Ibu Kota Nusantara Sambut HUT RI 17 Agustus 2024

Kini, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) dijabat oleh Basuki Hadimuljono dan Plt Wakil Ketua Otorita IKN Raja Juli Antoni.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat