androidvodic.com

Sosok Loyalis Prabowo Jadi Komisaris Pertamina, Bendahara hingga Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran - News

News - Dua loyalis Presiden RI terpilih, Prabowo Subianto mendapatkan kursi sebagai Komisaris PT Pertamina (Persero).

Mereka adalah Simon Aloysius Mantiri dan Condro Kirono.

Diketahui Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menetapkan Simon Aloysius Mantiri sebagai komisaris utama dan komisaris independen PT Pertamina (Persero).

Keputusan itu ditetapkan lewat Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan Tahun Buku 2023 Pertamina yang dilaksanakan pada Senin (10/6/2024).

VP Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso, mengatakan, pemegang saham telah menyetujui pergantian dewan komisaris itu hari ini.

“Pemegang saham telah menunjuk Bapak Simon Aloysius Mantiri sebagai komisaris utama Pertamina,” kata Fadjar saat dikonfirmasi, Senin (10/6/2024).

Selain itu, Kementerian BUMN turut menunjuk Condro Kirono sebagai komisaris independen Pertamina.

Baik Simon Aloysius Mantiri dan Condro Kirono merupakan loyalis Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka (Prabowo-Gibran).

Simon merupakan Wakil Bendahara Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, saat Pilpres 2024.

Sementara mengutip Kompas.com, Komjen Pol (Purn) Condro Kirono merupakan Wakil Ketua TKN Prabowo Subianto-Gibran.

Profil dan Sepak Terjang Loyalis Prabowo, Aloysius Mantiri dan Condro Kirono:

Baca juga: Profil Ahmad Fikri Assegaf, Komisaris Independen Pertamina

Simon Aloysius Mantiri

Inilah profil Simon Aloysius Mantiri, Komisaris Utama Baru di PT Pertamina (Persero) menggantikan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.
Inilah profil Simon Aloysius Mantiri, Komisaris Utama Baru di PT Pertamina (Persero) menggantikan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. (Kolase News)

Simon dikenal sebagai orang dekat Presiden Terpilih RI 2024, karena disebutkan sudah puluhan tahun bekerja bersama Prabowo.

Dikutip dari Gerindra.id, Simon masuk dalam jajaran pengurus Gerindra periode 2020-2025.

Di bidang politik, Simon tercatat sebagai anggota Dewan Pembina DPP Gerindra dari total 48 anggota.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat