androidvodic.com

Hima Persis: Hoegeng Award Langkah Nyata Wujudkan Asa Polisi Teladan - News

News, JAKARTA - Pada 12 Juli 2024 pkl 19.30 WIB ini tengah memasuki fase penentuan hoegeng award. Yang mana sebelumnya mulai hari Senin 13 Mei 2024 hingga Senin 20 Mei 2024 diadakan uji publik terlebih dahulu pada 15 orang kandidat yang telah dipilih oleh Dewan Pakar Hoegeng Awards 2024.

Pimpinan Pusat Hima Persis turut mengapresiasi keseriusan Polri dalam menjaga semangat pengabdian personelnya untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Indonesia yang diwujudkan pada hoegeng award.

Baca juga: Sosok Kapolda Jabar Akhmad Wiyagus Bungkam soal Kasus Vina, Pernah Raih Penghargaan Hoegeng Awards

"Saya diantara masyarakat yang merasakan semangat pengabdian yang terus dijaga setiap tahunnya melalui Hoegeng Award ini," ungkap Ilham Nurhidayatullah selaku Ketua Umum PP Hima Persis. 

Hoegeng Awards ini menurutnya menjadi harapan dari setiap masyarakat untuk merasakan pelayanan yang optimal sesuai dengan kebutuhan publik berdasarkan koridor  hukum yang berlandaskan kemaslahatan bersama.

"Saya mengamati dan melihat cita dan asa (pada kepolisian) itu semakin ada. Dan pada momentum (hoegeng) award ini, melihat apa yang telah diupayakan 15 orang kandidat terpilih menguatkan harapan itu. Bagaimana pengabdian bapak serta ibu bahkan ditengah keterbatasan negara dalam memberikan fasilitas namun tetap tegar dan penuh semangat untuk mengedepankan pengabdian, inovasi serta keteladanan bagi sesama personil (Polri) maupun bagi kami sebagai masyarakat," lanjut Ilham.

Baca juga: Megawati di Rakernas V PDIP: Kapan Polisi Bisa Seperti Pak Hoegeng Lagi?

"Saya juga mengucapkan selamat serta apresiasi setinggi-tingginya pada bapak-ibu sekalian yang nantinya menjadi pemenang hoegeng award 2024 ini. Terima kasih atas pengabdian yang tak kenal lelah untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi bangsa dan tanah air," tutup Ilham.

Sebelumnya dari laman humas.polri.go.id, dengan mengutip buku karya Muhamad Zikra berjudul “Tertawa Bersama Gus Dur”, humornya Kiai Indonesia: “Polisi baik itu cuma tiga, Pak Hoegeng, almarhum mantan Kapolri, patung polisi, dan polisi tidur”.

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, meneladaninya dengan siap mendengar berbagai kritik yang diyakini untuk memajukan Korps Bhayangkara. Begitupun sebaliknya dengan menyiapkan apresiasi dan reward bagi mereka yang berprestasi dan telah bekerja baik dan berdedikasi dalam melayani, mengayomi, dan melindungi masyarakat.

Hoegeng Award adalah ajang tahunan pembuktian apresiasi kepada personel terbaik Polri yang akan dianugerahkan dalam acara penganugerahan, kepada lima kategori, terdiri dari Polisi Inovatif, Polisi Berdedikasi, Polisi Berintegritas, Polisi Pelindung Perempuan dan Anak, serta Polisi Tapal Batas dan Pedalaman.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat