androidvodic.com

Edo Kondologit: PON Aman, Papua Rumah Kita Bersama - News

News, JAKARTA - Seniman asal Papua Edo Kondologit mengatakan pelaksanaan PON di Papua akan aman.

Karena Papua adalah rumah untuk bersma.

Edo menyampaikan jelang PON di Papua, masyarakat serta atlet yang akan bertanding tidak perlu khawatir dengan situasi keamanan di Papua.

Yang terpenting, lanjut dia, bagaimana para atlet-atlet di Papua menyiapkan diri agar bisa bertanding dengan kompetitif.

"Karena kita tuan rumah, kita akan kedatangan dari luar Papua, mereka akan datang dengan semangat kebersamaan bahwa Papua ini rumah kita sama-sama, tempat kita sama-sama, Indonesia ini rumah besar kita sama. Event kali ini menjadi momentum, kita ini aman-aman saja, baik-baik saja," ucap Edo.

Disampaikan Edo saat menjadi pembicara di peluncuran Tribun-Papua.com. Acara digelar secara daring atau virtual sekaligus dengan webinar bertajuk “Kesiapan dan Manfaat PON XX 2021 di Papua.”

"Tidak perlu khawatir, Papua aman, PON akan aman, dan pemerintah daerah sudah siap, pemerintah pusat mendukung PON Papua berjalan baik," imbuh Edo.

Baca juga: Edo Kondologit: Tribun-Papua.com Harus Objektif Menyampaikan Informasi Secara Utuh

Edo berpandangan terdapat media-media, yang selama ini memperkeruh keadaan di Papua.

Hadirnya Tribun-Papua.com, diharapkan Edo dapat menjadi corong utama untuk objektif menyampaikan kondisi di Papua saat ini.

"Biarlah orang Papua yang menulis tentang Papua, itu yang menurut saya keren. Bahwa biarlah berita dari Papua disampaikan secara objektif. Secara jujur, fakta, jangan direkayasa karena ada kepentingan, sehingga berita tidak berimbang dengan realita di lapangan," tutur Edo.

Sehingga masyarakat Indonesia, ucap Edo, memiliki pandangan yang positif dan objektif.

"Memang ini yang kita butuhkan. Di era informasi ini, informasi sangat pengaruh terhadap opini yang berkembang di masyarakat, cara berpikir masyarakat," ujar Edo.

Selain peluncuran online Tribun-Papua.com, webinar bertajuk “Kesiapan dan Manfaat PON XX 2021 di Papua”   dihadiri oleh berbagai narasumber ternama seperti Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali, Gubernur Papua Lukas Enembe.

Kemudian Wakil Menteri PUPR John Wempi Wetipo, Pangdam Cenderawasih Mayjen TNI Yogo Trianto, Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D Fakhiri, Ketua Umum KONI Marciano Norman, dan dimoderatori oleh Direktur Pemberitaan Tribun Network Febby Mahendra.

Meluncurnya Tribun-Papua.com melengkapi jaringan Tribun ke-52 Tribun Network, termasuk 25 jaringan surat kabar harian di 2 kota utama di Indonesia.

Kini Tribun Network diperkuat 1.334 orang wartawan/jurnalis, di antaranya 586 reporter dan fotografer yang tersebar di 384 kabupaten dan kota, yang mengliputi 75 persen dari jumlah 514 kabupaten/kota di Indonesia.

"Dengan memohon ridho Tuhan Yang Maha Esa, saya nyatakan meluncurkan Website Tribun-Papua.com. Semoga bermanfaat bagi tanah Papua dan masyarakat Indonesia," ucap Chief Executive Officer Tribun Network Dahlan Dahi.

Sesuai dengan tagline Tribun Network “Mata Lokal Menjangkau Indonesia”, kehadiran Tribun-Papua.com merupakan wujud dari komitmen dan semangat Tribun Network untuk membawa perspektif baru dan kearifan lokal Indonesia Timur ke kancah nasional.

"Ini terasa sangat khusus, kami ingin sekali dari dulu hadir di tanah Papua setelah sebelumnya Tribun Network punya koran namanya Timika Pos di Kota Timika. Sekarang kami lanjutkan perjuangannya dengan Tribun-Papua.com," jelas Dahlan Dahi. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat