androidvodic.com

Mobi Elf Tabrak 2 Truk di Jalur Pantura Tuban, Satu Orang Dilaporkan Tewas - News

Laporan Wartawan Surya M Sudarsono

News, TUBAN -  Diduga sopir mengantuk, sebuah mobil Elf bernomer polisi DK-7914-AA  menabrak 2 truk di jalur pantura Tuban, di Desa Bogorejo, Kecamatan Bancar, Kabupaten Tuban, Jawa Timur,  Minggu (24/7/2022) sekitar pukul 07.30 WIB. 

Akibat kejadian itu, pengemudi Elf bernama Ahmad Makruf (37), warga Kelurahan/Kecamatan Muncar, Kabupaten Banyuwangi meninggal dunia.

Kendaraan itupun oleng ke kanan, hingga menabrak dua truk yang berbeda. 

"Sopir elf ngantuk lalu masuk jalur kanan, hingga menabrak dua truk yang berbeda.

Baca juga: Polisi Belum Tetapkan Tersangka Kasus Kecelakaan Maut Isuzu Elf di Jalur Pantura Karawang

Korban meninggal dunia," kata Kanit Penegakan Hukum (Gakum) Sat Lantas Polres Tuban, Ipda Eko Sulistyono dikonfirmasi. 

Korban awalnya mengalami luka berat, namun saat dievakuasi untuk dibawa ke RSUD dr Koesma Tuban nyawanya tidak tertolong. 

Eko pun membeberkan kronologi, sopir elf ngantuk gerak ke kanan mengalami kecelakaan lalu lintas dengan dump truk yang tidak diketahui identitasnya dari arah barat. 

Kemudian elf tetap melaju ke depan, lalu menabrak truk pengangkut mobil nopol B-9017-KIN dari arah barat, yang dikendarai Ignatius Budi Triatma. 

"Setelah terjadi tabrakan hebat, polisi datang ke lokasi untuk memberikan pertolongan. Selain itu memeriksa sejumlah saksi dan mengamankan barang bukti, untuk kerugian materi Rp 3 juta," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di Surya.co.id dengan judul Sopir Elf Tewas Seusai Tabrak 2 Truk di Pantura Tuban, Polisi Sebut Korban Diduga Mengantuk

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat