androidvodic.com

Mantan Anggota DPRD Kabupaten Karo Disebut Tusuk Warga hingga Tewas, Ini Dugaan Pemicunya - News

News, KARO -  Mantan anggota DPRD Karo berinisial MLS diduga berkelahi dengan Empindonta Sinulingga hingga menyebabkan Empindonta meninggal.

Keduanya terlibat perkelahian di sebuah warung tuak di Desa Lingga, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Karo, Sumatera Utara, pada Kamis (13/10/2022) malam.

Baca juga: Ilyas Ahmad Tewas Ditikam 3 Pelaku saat Coba Melerai Perkelahian, Dipicu Tuduhan Pencurian BBM

Kapolsek Simpang Empat AKP Ridwan Harahap membenarkan adanya dua warganya yang terlibat perkelahian di warung tuak yang berada di wilayah hukumnya.

Berdasarkan laporan dari masyarakat, MLS yang dikabarkan mantan anggota DPRD Karo.

"Benar tadi malam kita terima laporan adanya perkelahian di sebuah warung tuak, sekira pukul 22.00 WIB," ujar Ridwan, Jumat (14/10/2022).

Dijelaskan Ridwan, berdasarkan keterangan para saksi awalnya kedua pria tersebut minum di warung tersebut seperti biasa.

Baca juga: Kapolsek Ungkap Perilaku Tahanan Kasus Pembunuhan Sebelum Ditemukan Tewas di RSJ Palembang

Namun, tidak diketahui alasan yang jelas kedua pria tersebut berkelahi dan di tengah perkelahian korban yaitu Empindonta Sinulingga terkena tusukan senjata tajam.

"Korban kena tusukan senjata tajam di bagian perut depan kanan di bawah kena rusuk, dan dada kiri," Ucapnya.

Setelah kejadian tersebut, korban langsung dibawa  para saksi yang berada di lokasi yaitu Dori Ginting dan Doanta Sembiring ke RSU Kabanjahe.

Setelah ditangani oleh dokter jaga di ruang UGD selama 30 menit, korban dinyatakan meninggal dunia.

Ketika ditanya perihal keberadaan pelaku, Ridwan menjelaskan sampai saat ini belum diketahui keberadaannya.

Baca juga: Tempat Hiburan Malam di Sleman Rusak Imbas Perkelahian 2 Kelompok Pemuda

Namun begitu, dirinya menjelaskan sudah mengambil keterangan dari beberapa orang saksi.

Ridwan menjelaskan sudah berkoordinasi dengan pemerintahan desa setempat.

Meminta agar perangkat desa diimbau dapat berperan dalam meredam situasi agar jangan memanas dan bisa bekerjasama dengan Polsek Simpang Empat.

"Apabila mengetahui keberadaan yang diduga pelaku, agar segera melaporkannya sehingga dapat langsung diamankan ke Polsek Simpang Empat untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan," pungkasnya.

Penulis: Muhammad Nasrul

Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul Minum-minum di Warung Tuak, Mantan Anggota DPRD Karo Terlibat Perkelahian, Tusuk Warga Hingga Tewas

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat