androidvodic.com

Cerita Siswi SMA di Sragen Di-bully Guru dan Teman Gara-gara Tak Pakai Jilbab, Kini Tak Mau Sekolah - News

News - Cerita sedih siswi SMA Negeri di-bully gara-gara tak pakai jilbab datang dari Kabupaten Sragen, Jawa Tengah.

Diketahui korban bullying berinisial Z (15) yang duduk di kelas X.

Berdasarkan cerita dari ayahnya Agung Purnomo (47), putrinya di-bully oleh guru dan teman sekolahnya karena persoalan jilbab.

Akibat kejadian ini, Z kini tidak mau berangkat ke sekolah.

Berikut cerita lengkap siswi SMA di-bully gegara tak pakai jilbab di Sragen dihimpun News Minggu (13/11/2022):

Sudah terjadi sejak awal sekolah

Baca juga: Kak Seto Minta Izin Ferdy Sambo soal Perlindungan Anak-anaknya, Sebut Bisa Depresi karena Di-bully

Agung menceritakan, aksi bullying yang diterima oleh Z sudah terjadi sejak awal bersekolah.

Suatu hari, Z pernah dihadang oleh temannya di lorong kelas.

Murid itu bertanya kepada Z apa agamanya karena tidak berjilbab.

Z pun tak menjawab dan mengabaikan perlakukan temannya itu.

"Kedua, pada saat di kelas, anak saya yang satu kebetulan satu kelas dan satu bangku. Ada kakak kelas datang, tanya juga, 'Sebelahmu kenapa tidak berhijab?'," papar Agung, dikutip dari Kompas.com.

Agung melanjutkan ceritanya, pihak yang mempermasalahkan Z tak memakai jilbab juga datang dari gurunya.

Z pernah suatu hari dipanggil oleh guru ke ruang BK.

Guru tersebut bertanya kepada Z alasannya dirinya belum berjilbab.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat