androidvodic.com

47 Personel Gabungan Evakuasi Kapolda Jambi Keluar dari Hutan Kerinci Melalui Jalur Darat - News

News, JAMBI- 47 personel gabungan yang bertugas evakuasi Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono dan rombongan dari hutan di Desa Tamiai, Batang Merangin, Kerinci, Jambi berhasil keluar dari hutan, Rabu (22/2/2023) pagi.

Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia Prianto mengatakan, total 47 personel yakni, Brimob Pamenang 14 orang tiba di pamenang pukul 07.00 WIB.

Baca juga: Kopasgat Jelaskan Terkait Tandu Kapolda Jambi yang Berputar-putar Saat Evakuasi ke Helikopter

Kemudian, Brimob kerinci 20 orang tiba di Kerinci pukul 04:00 WIB, 10 personel Basarnas tiba pukul 18:00 WIB, dan personel Polres kerinci 3 orang 3 (kapolres ajudan) tiba tiba pukul 06.00 WIB.

"Ya, total 47 personel evakuasi jalur darat sudah tiba di wilayah masing-masing. Semua tiba pagi ini dengan jam yang tidak jauh berbeda," kata Mulia, Rabu (22/2/2023).

Kombes Pol Mulia Prianto menjelaskan, seluruh personel ini kembali ke wilayah masing-masing dengan melalui jalur darat.

Menurutnya, seluruh tim bisa tiba ke wilayah masing-masing dengan lebih cepat, dari pada keberangkatan menuju ke lokasi.

"Sekira 6 jam perjalanan ya, memang lebih cepat kembali daripada keberangkatan," ujarnya.

Hal ini, kata Mulia, karena tim dibantu oleh masyarakat sekitar, yang mengetahui jalan pintas untuk keluar dari hutan.

Baca juga: Cerita Anggota TNI Kopda Ahmad saat Evakuasi Kapolda Jambi sampai Berputar-putar: Medannya Ekstrem

Sebelumnya, seluruh penumpang dan kru helikopter Bell 412 SP yang mendarat darurat di hutan Kerinci akhirnya berhasil dievakuasi, Selasa (21/2/2023).

Helikopter itu diketahui membawa Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartono dan rombongan.

Orang yang terakhir berhasil dievakuaso yakni, Korspripim, Kompol Ayani, dan mekanik Helikopter, Aipda Susilo.

Evakuasi terakhir ini, menggunakan Helikopter Bell 189 milik Baharkam Polri.

"Ya, kita ucapkan syukur ke pada Tuhan, semua sudah berhasil dievakuasi. Dan bapak Kapolda sedang dalam perjalanan melalui udara dari lokasi menuju ke Jambi," kata Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol Mulia Prianto, Selasa (21/2/2023).

Baca juga: Ini Sosok Kopda Ahmad, Pasukan Kopasgat yang Evakuasi Kapolda Jambi ke Helikopter Super Puma

Dengan demikian, seluruh korban helikopter yang mendarat darurat dan berhasil dievakuasi, yakni Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartono, Dirreskrimum, Kombes Pol Andri Anant, Dirpolairud, Kombes Pol Michael Mumbunan, Ajudan Kapolda, Briptu Aditya, Copilot AKP Amos Freddy Sitompul, Pilot AKP Ali Nurdi, Korspripim, Kompol Ayani, dan mekanik Helikopter, Aipda Susilo.

Diketahui, helikopter yang ditumpangi Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartono, dan rombongan mendarat darurat di Desa Tamiai, Batang Merangin, Kerinci, Jambi, pada Minggu (19/2/2023).

Dari sejumlah video yang beredar, tampak kondisi kawasan pendaratan helikopter banyak patahan dahan dan pohon. Bahkan, kondisi helikopter tampak hancur berkeping-keping.

Penulis: Aryo Tondang

Artikel ini telah tayang di TribunJambi.com dengan judul 47 Personel Evakuasi Jalur Darat Kapolda Jambi Berhasil Keluar dari Hutan Tamiai

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat