androidvodic.com

5 Wisatawan yang Terseret Ombak di Sukabumi Belum Ditemukan - News

News, SUKABUMI - 17 orang wisatawan di beberapa titik di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, terseret ombak pada H+1 Lebaran, Minggu (23/4/2023).

Peristiwa itu terjadi di Pantai Karang Panganten Kecamatan Ciracap, Pantai Rawa Kalong Kecamatan Palabuhanratu dan Pantai Ombak Putih Kecamatan Cisolok.

Baca juga: Remaja Kebumen Dilaporkan Hilang Terseret Ombak Pantai Lembahpurwo

"Jadi H+1 ada 3 kejadian ya di 3 tempat," ujar Kasatpolair Polres Sukabumi, AKP Tenda Sukendar  di pos pam Baldes Citepus, Palabuhanratu.

Tenda mengatakan, dari 17 orang itu, 12 orang berhasil diselamatkan dan lima orang hilang masih dalam pencarian.

"Keseluruhan korban ada 17, 12 tertolong dapat diselamatkan, 5 belum diketemukan," jelasnya.

Ia menjelaskan, di Pantai Karang Panganten terdapat empat orang terseret arus, dua orang selamat, dua orang hilang.

"Yang pertama jam 10.00 di Kecamatan Ciracap tepatnya di pantai Karang Panganten, Desa Cikangkung, korbannya ada 4 orang, 2 diselamatkan, 2 belum diketemukan," jelasnya.

Baca juga: Kronologi Satu Keluarga Terseret Ombak Pantai Karang Panganten Sukabumi, Dua Anak-anak Hilang

"TKP kedua di pantai Ombak Putih Kecamatan Cisolok, di situ korban ada 3, 2 diselamatkan, 1 belum diketemukan," katanya.

Lalu, di TKP ketiga di Rawa Kalong terjadi sekitar pukul 12.00 WIB, di sana terdapat 10 orang wisatawan terseret arus, delapan orang diantaranya berhasil diselamatkan dan dua orang belum ditemukan.

"Terus TKP yang ketiga di Rawa Kalong, wilayah Kecamatan Palabuhanratu, desanya Desa Jayanti, di situ ada 10, 8 dapat diselamatkan dan 2 belum diketemukan, kejadiannya jam 12.00," ujar Tenda.

Baca juga: Dua Anak di Bawah Umur Hilang Terseret Ombak saat Bermain Air di Pantai Karang Panganten Sukabumi

Upaya pencarian hari pertama, Tenda berujar terkendala cuaca, sehingga akan dilanjutkan esok hari.

"Kita mulai gerak dari jam 15.00 sampai dengan tadi jam 17.00 dihentikan karena cuaca gelap, gerimis juga hujan, tidak memungkinkan untuk melakukan giat SAR, makanya dihentikan dan akan dilanjutkan besok sekitar jam 08.00 kita lanjutkan," kata Tenda. (*)

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul H+1 Lebaran 2023, Belasan Wisatawan Terseret Ombak di Sukabumi, 5 Orang Masih Hilang

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat