androidvodic.com

Viral Maling Bertopeng Kresek di Ponorogo, 500 Bungkus Rokok dan Rp10 Juta Raib, Polisi: Bukan ODGJ - News

News - Sebuah video cuplikan CCTV yang memperlihatkan aksi pencurian nyeleneh yang dilakukan seorang pria dengan topeng kresek plastik berwarna merah di Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, viral.

Maling dengan pakaian lusuh itu menutupi wajahnya dengan kresek ketika beraksi di toko milik warga.

Pencuri itu turun dari tangga dari lantai 2 dalam toko tersebut.

Terekam di CCTV, peristiwa itu terjadi pada Kamis (28/3/2024) sekira pukul 23.59 WIB.

Ia tampak mondar-mandir dengan santai menelusuri toko.

Video itu viral setelah diunggah oleh akun Instagram @ponorogo.update pada Sabtu (30/3/2024).

Diketahui, maling tersebut menyatroni toko milik Basuki Rahmat yang terletak di Kecamatan Sawoo, Kabupaten Ponorogo.

Dari penampilannya, pria itu sempat diduga sebagai orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) lantaran berpakaian compang-camping.

Namun, menurut hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) oleh polisi, dipastikan bahwa pelaku bukan ODGJ.

Hal tersebut diterangkan oleh pihak unit reskrim Polsek Sawoo, AKP Joko Suseno.

“Sudah kami sudah olah TKP,” ungkapnya pada Sabtu (30/3/2024), dikutip dari TribunJatim.com.

Baca juga: Viral Rekaman CCTV Aksi Pria Curi Tas di Masjid Surabaya, Pura-Pura Salat lalu Kabur

Dia menjelaskan pemilik toko, Basuki, kaget ketika membuka toko miliknya dengan kondisi dagangan yang teracak-acak.

Basuki kehilangan 500 bungkus rokok dan uang tunai dengan total kerugian mencapai Rp20 juta lebih.

“Meja kasir sudah terkuras uangnya. Rokok sejumlah 500 bungkus. Jika ditotalkan, Rp20 juta lebih. Uang cash-nya Rp10 juta dan rokok juga ditotal Rp10 juta,” kata Joko.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat