androidvodic.com

Cerita Raline Shah Jatuh Cinta Terhadap Kopi, Berawal Dari Sering Syuting Malam - News

Laporan Wartawan News, Aisyah Nursyamsi

News, JAKARTA - Aktris Raline Shah punya cerita tersendiri sehingga dirinya menjadi penyuka kopi.

Kini dirinya membangun kedai kopi dengan membranding biji kopi Indonesia bersama sejumlah sahabatnya.

Ia memang sudah gemar menikmati cita rasa kopi sejak tahun 2012.

Kala itu Raline baru saja tiba di Jakarta untuk memulai karirnya di dunia akting.

Raline pun berkenalan dengan kopi karena selalu beraktifitas dari pagi hingga malam.

Baca juga: Raline Shah Akui Pernah Krisis Kepercayaan diri, Pemicunya Berat Badan hingga Asmara yang Kandas

Sehingga, agar selalu fokus dan fresh saat bekerja, Raline Shah selalu menjadikan kopi sebagai andalan.

"Mulai jatuh cinta kopi sejak pindah ke jakarta. Karena sejak di Jakarta banyak aktifitas pagi, kerjanya malam. Butuh sesuatu booster yaitu kopi," ungkapnya saat konferensi pers virtual ulang tahun Kisaku yang ke-2, Rabu (6/9/2021).

Sebelum, Raline menyebut jika dirinya hanya mengonsumsi teh.

Namun, lama kelamaan dirinya mulai gemar mengkonsumsi kopi.

Adapun jenis kopi yang menjadi favorit Raline adalah coffee latte di mana citarasa susunya mendominasi.

Namun, tetap espressonya harus tetap terasa kuat.

Baca juga: Gantikan Raline Shah di Film Surga Yang Tak Dirindukan 3, Marsha Timothy Cerita Tantangannya

Sejak saat itu Raline mengaku jatuh cinta dengan kopi.

Selain itu, ia yang memiliki hobi traveling tidak melewatkan kesempatan mencicipi kopi yang berkualitas di penjuru negeri.

"Lama kelamaan aku menyadari kopi paling enak itu ada di Indonesia tapi tidak ada mempromosikan, jadi aku mulai usaha dengan sahabat," katanya.

Baca juga: Raline Shah Pemotretan Bertema ala Perempuan Era 1930-an, Intip Potret Cantiknya

Bersama dengan kelima sahabat, Raline pun mendirikan kedai kopi yang diberi nama Kisaku pada 2019.

Kedai kopi itu didirikan di daerah Jakarta Selatan.

Kini Kisaku memperkenalkan produk terbaru, yaitu drip bag coffee.

Dibuat untuk menjawab kebutuhan para pecinta kopi untuk tetap ngopi enak walau di rumah saja.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat