androidvodic.com

Raditya Dika Pusing, Akun YouTube Miliknya Diretas, Diduga Berganti Nama Ini - News

Laporan Wartawan News, M Alivio Mubarak Junior

TRIBUMMEWS.COM, JAKARTA - Raditya Dika mengabarkan bahwa akun YouTubenya saat ini kena hack atau diretas seseorang.

Kini Raditya Dika berusaha memulihkan akun YouTubenya tersebut agar kembali lagi.

Ia juga sudah mengajukan proses pemulihan ke pihak YouTube.

Baca juga: Raditya Dika Benarkan Akun YouTube-nya Kena Hack: Abaikan Apa yang Ada di Channel Gua

"Teman-teman tampaknya YouTube gue yang kena bajak, kena hack, jadi kami lagi proses pemulihan buat YouTube channel-nya balik lagi," tulis Raditya Dika di instagram story dikutip Tribunnews, Jumat (30/12/2022).

Dengan begitu, selama akunnya belum kembali, Raditya Dika meminta pengikutnya untuk mengabaikan apabila akun YouTubenya mengunggah sebuah video.

"Abaikan yang ada di channel gue kalau ada yang video-video apa begitu, gue juga enggak mengerti ya, jadi doakan saja semua proses pemulihannya cepat," ungkap Raditya Dika.

Rupanya hal tersebut sebelumnya sempat dirasakan Arief Muhammad.

Baca juga: Raditya Dika Ungkap Malam Pertama Usai Nikahi Anissa Malah Bahas Data Pengeluaran

"Kemarin kalau enggak salah juga Arief (Muhammad) baru kena nih, aduh pusing banget gue," kata Dika.

Ketika ditelusuri Tribunnews, akun YouTube Raditya Dika tidak ditemukan.

Diduga, akun tersebut berganti nama menjadi "Tesla", dan semua video-nya hilang.

Sebab ketika diketik di pencarian "Raditya Dika", muncul paling atas akun YouTube bernama "Tesla".

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat