androidvodic.com

Rencana Mezzaluna di Indonesia setelah 4 Tahun Kuliah di Inggris - News

Laporan Wartawan News, Bayu Indra Permana

News, JAKARTA - Penyanyi Mezzaluna yang juga putri dari Bimbim Slank segera pulang ke Indonesia.

Ia baru saja menamatkan studinya setelah 4 tahun kuliah di Inggris.

Dalam wawancara virtual, ia ingin menjajal kereta cepat dari Jakarta dan Bandung.

“Itu kereta cepat bikin aku penasaran banget. Udah berkembang lagi, apalagi transportasi umumnya," ucap Mezzaluna dalam wawancara virtual, Kamis (17/8/20230.

"Biar budaya kita diubah untuk nggak selalu pakai mobil atau motor pribadi, jadi polusinya akan lebih baik,” lanjutnya sembari tertawa.

Baca juga: Mezzaluna, Putri Bimbim Slank Jadikan Band Legendaris The Beatles Inspirasi Dalam Single Barunya

Mezzaluna juga mengikuti kabar di Indonesia soal polusi yang sedang jadi permasalahan belakangan ini, ia pun mengaku tertarik untuk diskusi dengan beberapa orang dari pemerintah.

"Aku benar-benar takut nggak bisa ngapa-ngapain, dan aku berkeinginan bikin suatu perubahan yang besar-besaran, tapi harus melibatkan banyak orang dan pemerintah juga,” tutur Mezzaluna.

Putri pasangan Bimbim dan Reni Setiawati itu ingin menerapkan budaya kampusnya ketika ia menjalani kuliah selama empat tahun di Inggris. Ia ingin bisa bertemu banyak orang tak hanya musisi untuk berdiskusi banyak hal soal Indonesia.

“Yang aku lakuin ketika di kampus, setiap minggu punya diskusi dengan banyak orang dari latar belakang yang berbeda. Hal itu bisa bikin pikiran kita terbuka dan luas, karena dari banyak sudut pandang orang-orang," terang Mezzaluna.

"Menurutku, Indonesia dengan banyak budaya, kita perlu (menerapkan) itu. Karena bukan cuma satu budaya doang, kita punya banyak. Semua harus bisa didengar dan dihormati," ungkapnya.

Meski jalani kuliah di luar negeri, Mezzaluna tetap aktif bermusik seperti sang ayah.

Beberapa waktu lalu ia merilis single berjudul 'Setting Up The Phone Call’ yang ia kerjakan ketika berada di London.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat