androidvodic.com

Ivan Gunawan Merasa Lebih Macho Ketimbang Dulu, Teguran KPI Membuatnya Terpukul - News

Laporan Wartawan News, M Alivio Mubarak Junior

News, JAKARTA - Ivan Gunawan kecewa atas sikap Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) menegur acara Brownis.

Pria yang akrab disapa Igun ini menilai teguran tersebut mengintimidasi karakternya.

Sebab, unggahan KPI secara terang-terangan menyebut nama Ivan Gunawan di dalamnya karena berbusana dan berkelakuan seperti perempuan.

"Merasa sangat terpukul karena di situ teguran tersebut lebih ke mengintimidasi karakter seseorang," kata Ivan Gunawan, dikutip dari kanal YouTube-nya, Minggu (21/1/2024).

"Jadi di postingan itu tuh mereka dengan jelas menulis 'Ivan Gunawan'. Jadi ada namanya itu yang membuat aku berat," lanjutnya.

Ivan Gunawan merasa karakternya tidak pernah berubah sejak dulu hingga saat ini. 

"Sebelum ada asosiasi atau badan, aku udah ada duluan di televisi dan aku nggak pernah berubah. Mungkin di tahun 2005 - 2010, karakter aku perempuan banget," ujarnya. 

"Kayak dulu tuh, ada 'Madam Igun', 'Nona Igun', dan itu semua aku benar-benar mendapatkan popularitas dari situ," lanjutnya.

Baca juga: Sempat Tak Terima, Kini Ivan Gunawan Legowo Tak Tampil Lagi di Brownis: Kehidupan Harus Berjalan

Justru, Ivan menilai saat ini dirinya terlihat lebih macho daripada sebelumnya.

Terkait cara berpakaian, Igun juga selalu tahu tata krama.

"Ya sebenernya kenapa aku enggak berdandan lagi seperti pada zaman dahulu kala, ya mungkin semakin usia ya, semakin usia, semakin tua, jadi kan punya malu juga," ujar Ivan. 

"Jadi, sekarang ini aku tahu deh batasan cara berpakaian aku tuh seperti apa," lanjutnya.

Adapun sebelumnya KPI menegur Ivan Gunawan karena cara berpakaiannya menyerupai perempuan saat membawakan suatu acara di televisi.

Kendati begitu, Ivan membantah meniru berpakaian wanita.

Ia menegaskan pakaiannya itu merupakan model tahun 60-an yang serang ngetren.

Karena tak terima teguran tersebut, Ivan pun kini memutuskan keluar dari Brownis.
 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat