androidvodic.com

12 Hari Tayang, Film Vina: Sebelum 7 Hari Tembus Lebih dari 4 Juta Penonton Bioskop - News

News - Film horor Vina: Sebelum 7 Hari telah ditonton oleh lebih dari empat juta penonton bioskop.

Lebih tepatnya, Vina: Sebelum 7 Hari meraih 4.592.451 penonton di hari ke-12 penayangannya.

Capaian penonton film tersebut diumumkan oleh sang sutradara, Anggy Umbara melalui Instagram pribadinya, @anggy_umbara.

Dalam unggahannya tampak sebuah foto poster yang berisikan jumlah penonton film Vina: Sebelum 7 Hari.

"Sampai hari ke 12 4.592.451 orang ingin membela keadilan almarhumah Vina" bunyi tulisan dalam poster.

Sementara itu dalam keterangan, Anggy Umbara menuliskan harapannya kepada para penonton.

Anggy Umbara berharap semua orang dapat mendoakan para korban.

Selain itu, Anggy juga berharap agar kasus kematian Vina dapat segera terselesaikan.

"2 hari penayangan Film Vina: Sebelum 7 Hari"

"Mari terus doakan para Korban dan usut tuntas kasus ini." tulis Anggy Umbara, Senin (20/5/2024).

Seperti diketahui, film Vina: Sebelum 7 Hari merupakan hasil adaptasi dari kisah nyata kejadian dugaan pembunuhan yang terjadi di Cianjur.

Baca juga: Reaksi Hotman Paris soal Film Vina: Sebelum 7 Hari, Sebut Ada Oknum Polisi yang Berusaha Hentikan

Sehingga cerita dalam film berfokus pada jenazah Almarhumah Vina yang ditemukan di flyover Cirebon dianggap mengalami kecelakaan motor tunggal.

Nenek Vina curiga karena tubuh Vina remuk tak wajar namun tak punya cukup bukti untuk menolak berita acara.

Usai kejadian tersebut, Vina merasuki tubuh sahabatnya Linda.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat