androidvodic.com

3.500 Orang Akan Berlari pada Sundown Marathon Pertama di Indonesia - News

News, JAKARTA - Kota Bogor menjadi tuan rumah dalam penyelenggaraan Mandiri Bogor Sundown Marathon (MBSM). Event tersebut akan berlangsung pada 9 Juli 2017.

Event yang merupakan ajang lari maraton dini hari pertama di Indonesia itu akan diikuti oleh 3.500 pelari.

Ketua Panitia Mandiri Bogor Sundown, Sendy Aditya menuturkan gagasan terselenggaranya race ini datang dari ikatan alumni keluarga besar SMA Negeri I Bogor (Ika Smansa).

"Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka mendukung Pemkot Bogor untuk menjadikan Bogor sebagai City of Runners," kata Sendy di Jakarta, Kamis (6/7/2017).

Para pelari akan mengikuti berbagai kategori lomba yang terdiri dari Full Marathon dengan jarak tempuh 42,195 Km, Half Marathon 21,1 Km serta 10 Km dan 5 Km.

Race Director, Safrita Aryana menuturkan, kategori Full Marathon merupakan yang paling menantang sekaligus eksotis.

"Sebagian rute yang agak menanjak dan mengambil start pada pukul 01.00 malam menjadi tantangan tersendiri bagi para pelari marathon," kata Safrita.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat