androidvodic.com

Putri Unpar Dikepung Dua Universitas Negeri Bandung di LIMA Futsal Blibli.com WJC 2017 - News

News, JAKARTA - 10 universitas siap bertanding di ajang  LIMA Futsal Blibli.com West Java Conference (WJC) 2017 yang diselenggarakan di Progresif Futsal, Bandung, pada 1-6 Agustus 2017.

Ini menjadi gelaran kedua cabang futsal setelah seri perdana yang berajuk LIMA Futsal Air Mineral Greater Jakarta Conference 2017berlangsung sukses  dan melahirkan juara baru.

Ke-10 kampus Jawa Barat itu terdiri dari,  juara bertahan Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Pasundan (STKIP Pasundan), Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Universitas Padjadjaran (UNPAD), Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR), Universitas Islam Nusantara (UNINUS), Universitas Widyatama (UTAMA), Institut Teknologi Nasional (ITENAS), Universitas Islam Bandung (UNISBA), Telkom University, dan Politeknik Pos Indonesia (Poltekpos).

Sembilan kontestan putra yang akan bertanding untuk menjadi jawara di tanah Pasundan adalah,  STKIP Pasundan, UPI, UNPAD, UNINUS, UTama, ITENAS, UNISBA, Telkom University, dan Poltekpos. Sedangkan di kategori tim putri diikuti okeh  tiga peserta, yaitu UPI selaku juara bertahan, UNPAD, dan UNPAR.

Technical meeting  di Lotus Room Bali World Hotel 2 lantai 4, Bandung, Senin (31/7/) itu dibuka oleh Azwar Muhlis selaku Manager tim event. 

Ikut hadir dalam rapat itu tim LIMA, technical delegate, serta manajer tim yang akan bertanding. Juga  dibicarakan sejumlah hal terkait tentang teknis dan aturan  yang disepakat seluruh peserta.

Noviandry selaku  technical delegate LIMA Futsal  menjelaskan  bahwa  pertandingan putra menggunakan system setengah kompetisi.

Sedangkan untuk kategori putri menggunakan kompetisi penuh, di mana setiap tim putri akan bertanding dua kali dengan tim lawan. Penentuan juara untuk tim putri akan ditentukan dengan hasil klasemen.

Berbicara tentang persiapan menghadapi kompetisi ini,  manajer tim  putra Telkom University Nelsha Meutia menyebut bahwa timnya sudah jauh-jauh hari melakukan pemantapan.

“Untuk persiapan, latihan sudah kami lakukan sejak jauh-jauh hari. Persiapan akan lebih matang, tinggal nanti bagaimana di lapangan saja. Peraturan masih sama seperti dahulu, masih ketat, tapi untuk sekarang bisa lebih fleksibel,” ucapnya.

Dua tim putra teratas   dan tiga tim putri teratas berhak melaju ke LIMA Futsal Nationals yang akan diselenggarakan di Sport Center UIN Malang pada 18-29 Oktober 2017.

Berikut hasil pembagian grup

Putra:

Grup A:  STKIP Pasundan, UNINUS,  UNISBA

Grup B : UPI, UTama, Telkom University

Grup C : UNPAD, ITENAS, Poltekpos

Putri  :  UPI, UNPAD, UNPAR

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat