androidvodic.com

Sorotan BWF World Tour Finals 2021: Debut Pramudya/Yeremia hingga Sejarah bagi Yeo Jia Min - News

News - Turnamen BWF World Tour Finals 2021 merupakan penutup rangkaian kejuaraan ajang BWF sepanjang tahun ini.

Tidak sembarang pemain dapat berpartisipasi dalam kejuaraan BWF World Tour Finals 2021.

Peringkat pemain harus masuk dalam daftar delapan besar ranking BWF Race to Bali.

Tidak hanya itu, kontestan tiap negara pun dibatasi maksimal dua wakil untuk setiap sektor.

Pasangan ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.
Pasangan ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. (BADMINTON INDONESIA)

Artinya, jika dalam ranking delapan besar terdapat tiga pemain dengan negara yang sama, maka posisi terbawah otomatis akan digugurkan.

Sebagaimana posisi pemain tunggal putri Thailand, Phttayaporn Chaiwan dan Ratchanok Intanon yang harus rela tergusur walaupun mereka berada di zona delapan besar klasemen BWF World Tour Finals 2021.

Baca juga: Pasca Juarai Indonesia Open 2021, An Se-young Pulihkan Kondisi Jelang BWF World Tour Finals 2021

Baca juga: Profil An Se-young, Tunggal Putri yang Kawinkan Gelar Juara Indonesia Masters & Indonesia Open 2021

Hal itu terjadi lantaran sudah ada dua pemain tunggal putri Thailand lainnya yang memastikan tempat di BWF World Tour Finals 2021, yakni Pornpawee Chochuwong dan Busanan Ongbamrungphan.

Berkat kondisi itulah membuat tunggal putri asal Singapura, Yeo Jia Min berhak tampil di BWF World Tour Finals 2021.

Tampilnya Yeo Jia Min di BWF World Tour Finals 2021 menjadi sejarah baru sebagai pebulu tangkis pertama asal Singapura yang lolos pada ajang bergengsi tersebut.

Dikutip dari The Straits Times, Kepala Asosiasi Bulu Tangkis Singapura, Alan Ow mengaku bangga terhadap pencapaian Yeo Jia Min.

"Singapura memiliki banyak pebulu tangkis berbakat. Semoga prestasi Yeo Jia Min dapat menginspirasi dan memberikan keyakinan bahwa mereka dapat bersaing di pentas dunia," kata Alan Ow dikutip dari The Straits Times pada Senin (29/11/2021).

"Ini adalah pencapaian fantastis bagi bulu tangkis Singapura, dan kami bangga dengan Yeo Jia Min."

Dalam performa terbarunya, Yeo Jia Min mampu mengukir prestasi sebagai runner-up Hylo German Open 2021.

Sama halnya Yeo Jia Min, pasangan ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan juga akan mengawali debut pertamanya di ajang BWF World Tour Finals 2021.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat