androidvodic.com

Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2022: Sejarah Tercipta, 3 Posisi Teratas Ditempati Rider Tuan Rumah - News

News - Berikut hasil kualifikasi MotoGP Italia 2022 yang telah berlangsung di Sirkuit Mugello, Sabtu (28/5/2022) malam ini.

Hasil kualifikasi MotoGP Italia 2022 menempatkan rider tuan rumah pada tiga posisi teratas.

Pertama ada pembalap Gresini Racing, Fabio Di Giannantonio yang sukses menjadi tercepat.

Disusul dua pembalap Mooney VR46 Racing Team, Marco Bezzecchi dan Luca Marini. 

Baca juga: Demi Asa Gelar Juara Dunia MotoGP 2022, Marc Marquez Bakal Naik Meja Operasi Lagi

Baca juga: Kualifikasi MotoGP Italia 2022: Red Flag, Marquez Kecelakaan Horor hingga Motor Terbakar

Pembalap Italia Gresini Racing Ducati, Fabio Di Giannantonio (kiri) dan pembalap Italia Mooney VR46 Racing Ducati, Luca Marini, berkendara selama sesi kualifikasi menjelang Grand Prix Moto GP Italia di trek balap Mugello, Tuscany, pada 28 Mei 2022.
Pembalap Italia Gresini Racing Ducati, Fabio Di Giannantonio (kiri) dan pembalap Italia Mooney VR46 Racing Ducati, Luca Marini, berkendara selama sesi kualifikasi menjelang Grand Prix Moto GP Italia di trek balap Mugello, Tuscany, pada 28 Mei 2022. (Filippo MONTEFORTE / AFP)

Menurut laman Sky Sport, tiga posisi teratas pembalap tuan rumah ini adalah sejarah pertama kalinya yang terjadi di Mugello.

Sebelumnya, 3 tempat teratas Mugello tidak pernah diisi oleh rider Italia.

Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2022

1. Fabio Di Giannantonio - Gresini Ducati (GP21)
2. Marco Bezzecchi - Mooney VR46 Ducati (GP21)
3. Luca Marini - Mooney VR46 Ducati (GP22)
4. Johann Zarco - Pramac Ducati (GP22)
5. Francesco Bagnaia - Ducati Lenovo (GP22)
6. Fabio Quartararo - Monster Yamaha (YZR-M1)
7. Aleix Espargaro - Aprilia Factory (RS-GP)
8. Takaaki Nakagami - LCR Honda (RC213V)
9. Pol Espargaro - Repsol Honda (RC213V)
10. Enea Bastianini - Gresini Ducati (GP21)
11. Jorge Martin - Pramac Ducati (GP22)
12. Marc Marquez - Repsol Honda (RC213V)
13. Jack Miller - Ducati Lenovo (GP22)
14. Michele Pirro - Ducati Test Rider (GP22)
15. Miguel Oliveira - Red Bull KTM (RC16)
16. Brad Binder - Red Bull KTM (RC16)
17. Joan Mir - Suzuki Ecstar (GSX-RR)
18. Alex Marquez - LCR Honda (RC213V)
19. Remy Gardner - KTM Tech3 (RC16)
20. Darryn Binder - WithU RNF Yamaha (YZR-M1)
2.1 Alex Rins - Suzuki Ecstar (GSX-RR)
22. Lorenzo Savadori - Aprilia Factory (RS-GP)
23. Franco Morbidelli - Monster Yamaha (YZR-M1)
24. Maverick Viñales - Aprilia Factory (RS-GP)
25 Raul Fernandez - KTM Tech3 (RC16)*
26. Andrea Dovizioso - WithU RNF Yamaha (YZR-M1)

Pembalap Italia Gresini Racing Ducati, Fabio Di Giannantonio (kiri) dan pembalap Italia Mooney VR46 Racing Ducati, Luca Marini, berkendara selama sesi kualifikasi menjelang Grand Prix Moto GP Italia di trek balap Mugello, Tuscany, pada 28 Mei 2022.
Pembalap Italia Gresini Racing Ducati, Fabio Di Giannantonio (kiri) dan pembalap Italia Mooney VR46 Racing Ducati, Luca Marini, berkendara selama sesi kualifikasi menjelang Grand Prix Moto GP Italia di trek balap Mugello, Tuscany, pada 28 Mei 2022. (Filippo MONTEFORTE / AFP)

Diggia Kegirangan

Fabio Di Giannantonio yang akrab disapa Diggia meraih pole pertama di kelas atas MotoGP.

Pole terakhir yang diraih Diggia yakni pada 15 September 2019 di Moto2 di Misano.

Kesuksesan merebut pole membuat Diggia kegirangan karena terjadi di kandangnya.

"Saya mulai memahami sesuatu sekarang, di sini saya hanya berpikir untuk membalap," bukanya kepada Sky Sport.

"Pertunjukan yang luar biasa! Di Mugello, dengan Ducati dan para penggemar, ini semua membuat saya gila," ungkap Diggia.

Bezzechi Ingin Lanjutkan Momentum

Sementara itu Bezzechi yang merebut posisi kedua juga menanggapi hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2022 dengan positif.

Dirinya ingin melanjutkan momentum ini pada Race MotoGP Italia 2022, Minggu (29/5/2022) besok pukul 19.00 WIB.

"Saya menikmatinya seperti binatang buas! Kami melakukan pekerjaan dengan baik, kami puas, sekarang kami berharap untuk waktu yang layak untuk balapan, saya ingin berlari dalam kondisi kering."

(News/Ipunk)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat