androidvodic.com

Hasil MotoGP Inggris 2022 - Bagnaia Juara, Quartararo Posisi 8, Johann Zarco Crash - News

News - Hasil MotoGP Inggris 2022 berhasil dimenangkan Francesco Bagnaia di Sirkuit Silverstone, Minggu (7/8/2022).

Francesco Bagnaia finish di depan Maverick Vinales dan Jack Miller yang menempati urutan kedua hingga ketiga.

Sementara itu Fabio Quartararo tercecer posisi kedelapan sedangkan rekan senegaranya Johann Zarco terjatuh.

Baca juga: Hasil MotoGP Inggris 2022 Hari Ini - Ada Peran Rossi & Stoner di Balik Kemenangan Bagnaia

Hasil MotoGP Inggris 2022

1. Francesco Bagnaia - Ducati Lenovo (GP22)
2. Maverick Viñales -  Aprilia Factory (RS-GP)
3. Jack Miller - Ducati Lenovo (GP22)
4. Enea Bastianini - Gresini Ducati (GP21)
5. Jorge Martin - Pramac Ducati (GP22)
6. Miguel Oliveira - Red Bull KTM (RC16)
7. Alex Rins - Suzuki Ecstar (GSX-RR)
8. Fabio Quartararo - Monster Yamaha (YZR-M1)
9. Aleix Espargaro - Aprilia Factory (RS-GP)
10. Marco Bezzecchi - Mooney VR46 Ducati (GP21)*
11. Brad Binder - Red Bull KTM (RC16)
12. Luca Marini - Mooney VR46 Ducati (GP22)
13. Takaaki Nakagami - LCR Honda (RC213V)
14. Pol Espargaro - Repsol Honda (RC213V)
15. Franco Morbidelli - Monster Yamaha (YZR-M1)
16. Andrea Dovizioso - WithU RNF Yamaha (YZR-M1)
17. Alex Marquez - LCR Honda (RC213V)
18. Remy Gardner - KTM Tech3 (RC16)*
19. Stefan Bradl - Repsol Honda (RC213V)
20. Darryn Binder - WithU RNF Yamaha (YZR-M1)*
21. Raul Fernandez - KTM Tech3 (RC16)*
22. Fabio Di Giannantonio - Gresini Ducati (GP21)*

DNF

Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP22)

Jalannya Balapan

Fabio Quartararo langsung melesat ke posisi dua pada awal balapan dimulai.

Posisi paling depan saat ini tetap dipegang oleh Johann Zarco yang merebut pole position.

Kemudian di tempat ketiga dan keempat ada dua pembalap asal Ducati Lenovo, Jack Miller dan Francesco Bagnaia.

Pada laps kedua, Quartararo mendapat sinyal notifikasi bahwa dikenai penalti putaran panjang.

Hal itu juga disebutkan oleh laman GPOne, El Diablo harus membayar penalti itu pada dua putaran berikutnya.

Pada laps ketiga, Zarco masih memimpin di depan Quartararo yang berancang-ancang melakukan hukuman penalti.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat