androidvodic.com

Mission Impossible Skuad Badminton Tembus Semifinal Piala Sudirman 2023 - News

News - Skuad badminton Indonesia menatap 'Mission Impossible' demi mengamankan tiket semifinal Piala Sudirman 2023, Jumat (19/5/2023).

Bermain di Suzhou Olympic Centre, China, Indonesia harus berhadapan dengan tuan rumah China dalam berebut tiket semifinal Piala Sudirman 2023.

Di mana menuju duel China vs Indonesia, bisa dikatakan pasukan Merah-Putih mengusung misi bertajuk 'Mission Impossible'.

Sebab China bisa dikatakan sebagai raja dari Piala Sudirman berkat 12 gelar yang selama ini telah diraihnya.

Baca juga: Jadwal Piala Sudirman 2023 Hari Ini: China vs Indonesia Jam 16.00 WIB, Live MNCTV

Aksi dari Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti ketika menggawangi tim Indonesia di Piala Sudirman 2023 kala melawan Thailand, Kamis (18/5/2023).
Aksi dari Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti ketika menggawangi tim Indonesia di Piala Sudirman 2023 kala melawan Thailand, Kamis (18/5/2023). (Instagram @badminton.ina Verified)

Namun Indonesia masih memiliki secercah harapan untuk bisa mengamankan hasil manis jika menurunakan line-up ideal untuk membekuk China.

Di mana jika kita melihat order of play (OOP) yang acap kali digunakan di PIala Sudirman edisi kali ini yaitu mulai Ganda Campuran (XD), Tunggal Putra (MS), Tunggal Putri (WS), Ganda Putra (MD), Ganda Putri (WD).

China secara kekuatan sangat merata di semua sektor, sehingga Indonesia wajib menurunkan wakil yang siap atau sedang dalam momentum apik untuk menorehkan kemenangan.

Dilihat dari urutan OOP, pemilihan pasangan ganda campuran untuk mencuri poin pertama cukup penting bagi Indonesia.

Dari 3 wakil ganda campuran yang diboyong ke Piala Sudirman 2023, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja tampaknya cukup layak untuk diturunkan.

Ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, saat bertanding melawan Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China) pada babak 32 besar Badminton Asia Championships 2023 yang diselenggarakan di Dubai, Uni Emirat Arab, pada Selasa (25/4/2023). Terbaru, Dejan/Gloria lolos ke perempat final turnamen tersebut.
Ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, saat bertanding melawan Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China) pada babak 32 besar Badminton Asia Championships 2023 yang diselenggarakan di Dubai, Uni Emirat Arab, pada Selasa (25/4/2023). Terbaru, Dejan/Gloria lolos ke perempat final turnamen tersebut. (dok. PBSI)

Hal ini berdasarkan rekor bermain di BWF World Tour beberapa waktu lalu yang mana mereka cukup konsisten khususnya di tur Asia.

Sesuai dengan situasi saat ini yang mana Piala Sudirman dihelat di Asia. Bisa dikatakan, Dejan/Gloria memiliki momentum apik jika beraksi di Asia.

Terlebih jika mengutip laman BWF, saat bertanding di Badminton Asia Championships 2023 beberapa waktu lalu, Dejan/Gloria memberikan kejutan.

Mereka mengalahkan juara Indonesia Masters 2023 asal China, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping lewat 2 gim saja.

Kemungkinan ini bisa jadi momentum bagi Dejan/Gloria jika diberi kepercayaan untuk turun di partai pertama jika berhadapan dengan Feng/Huang atau Zheng Siwei/Huang Yaqiong.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat