androidvodic.com

Stuart Dallas Beri Peluang Besar untuk Irlandia ke Piala Dunia 2018 - News

News - Gol semata wayang Stuart Dallas pada injury time memberi kemenangan bagi Timnas Irlandia Utara pada laga ketat melawan Azerbaijan di Stadion Tofiq Bahramov Adina Respublika, Baku, kemarin.

Kemenangan 1-0 itu membuat pasukan Norn Iron tetap memiliki peluang untuk lolos kualifikasi Piala Dunia 2018 melalui babak play-off.

Irlandia Utara kini di peringkat kedua klasemen Grup C kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa.

Tim asuhan Michael O'Neill itu mengemas 13 poin dari enam laga yang sudah dimainkan.

Baca: Hari Istimewa untuk Harry Kane

Skuad Hijau-Putih tertinggal lima poin dari Jerman yang memimpin klasemen setelah mengumpulkan 18 poin dari enam laga yang sudah dimainkan.

Dengan empat laga tersisa yang akan dimainkan pada September hingga November tahun ini, persaingan di Grup C untuk memperebutkan satu tiket langsung ke putaran final Piala Dunia di Rusia tahun depan, masih terbuka.

Selain Jerman dan Irlandia Utara, tim ketiga yang juga punya peluang lolos kualifikasi adalah Ceska yang kemarin bermain imbang 1-1 melawan Norwegia.

Ceska cuma tertinggal sembilan poin dari Jerman, dan empat poin dari Irlandia Utara.

"Itu cara fantastis untuk mengakhiri laga. Kami kelelahan dan berusaha untuk tidak hanya pulang dengan membawa hasil imbang. Saya sangat gembira untuk Stuart atas yang telah dilakukannya seperti yang kami harapkan," ujar O'Neill, seperti dikutip The Sun.

O'Neill yakin kemenangan timnya tak lepas dari semangat tim yang tak berhenti berusaha hingga detik terakhir laga.

Sementara Dallas yang menjadi pahlawan Irlandia mengatakan, dia nyaris tak percaya bisa mencetak gol dengan sisa-sisa tenaga di akhir laga itu.

Baca Selengkapnya Hanya di KORAN SUPER BALL, Senin (12/6/2017)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat