androidvodic.com

Curhat Hamka Hamzah Seusai Bawa RANS Cilegon FC Promosi ke Liga 1, Ada Pesan Khusus Raffi Ahmad - News

Laporan wartawan News, Lusius Genik

News, JAKARTA - Hamka Hamzah bersyukur bisa mengantar Rans Cilegon FC untuk bisa promosi ke kasta teratas kompetisi sepak bola Indonesia, yakni Liga 1. 

Rasa syukur diungkapkan pemain bertahan Rans Cilegon FC itu lantaran banyak yang meragukan kemampuannya, sebelum Liga 2 musim ini bergulir.

"Hari ini plong rasanya hati saya, karena memang banyak yang meragukan. Saya (dibilang) sudah tua, saya (dibilang) sudah habis, saya (dibilang) YouTubers yang bikin konten, tapi Alhamdulilah semua itu terpatahkan dan tim ini bisa berprestasi," ujar Hamka di Stadion Pakansari, Bogor, Senin (27/12/2021).

Baca juga: Kata Rahmad Darmawan Seusai Antar Rans Cilegon FC ke Final Liga 2 2021 dan Promosi ke Liga 1

Pesepak bola Rans Cilegon FC meluapkan kegembiraan usai mencetak gol ke gawang PSIM Yogyakarta dalam babak Semifinal Liga 2 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Senin (27/12/2021). Rans Cilegon FC melaju ke babak final Liga 2 setelah mengalahkan PSIM Yogyakarta dengan skor 3-0. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pesepak bola Rans Cilegon FC meluapkan kegembiraan usai mencetak gol ke gawang PSIM Yogyakarta dalam babak Semifinal Liga 2 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Senin (27/12/2021). Rans Cilegon FC melaju ke babak final Liga 2 setelah mengalahkan PSIM Yogyakarta dengan skor 3-0. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Tiket promosi ke Liga 1 didapat Rans Cilegon setelah menang 3-0 tanpa balas atas PSIM Yogyakarta di babak semifinal Liga 2 musim 2021.

Hamka mengungkapkan, Raffi Ahmad sebagai pemilik Rans Cilegon sempat memberikannya sebuah pesan khusus.

Pesan itu yakni agar Hamka bisa membawa Rans Cilegon berprestasi. 

"Dari awal memang Aa Raffi memberikan tanggung jawab yang besar pada saya, 'bawalah tim ini mencapai prestasi'," ucap Hamka Hamzah seusia pertandingan.

Hamka juga bersyukur atas kehadiran Rahmad Darmawan menjadi pelatih Rans Cilegon FC. 

Menurutnya, kedatangan Rahmad Darmawan melengkapi puzzle yang sebelumnya tidak utuh di tubuh Rans Cilegon FC.

"Alhamdulilah berjalannya waktu ditambah kehadiran Coach Rahmad, puzzle di tim yang kurang itu akhirnya terpenuhi (lengkap)," kata dia.

"Juga pemain-pemain yang didatangkan juga alhamdulilah langsung akrab dengan kita semua yang lama dan bisa langsung saling membantu keluarga Rans ini," sambung Hamka.

Rahmad Darmawan: Kerja Saya Tidak Terlalu Berat

Adapun pelatih Rans Cilegon FC, Rahmad Darmawan sangat bersyukur atas keberhasilan klub besutannya melaju ke babak final Liga 2 musim 2021 dan promosi ke Liga 1.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat