androidvodic.com

Menpora Sebut Realistis Bicara Peluang Juara AFF 2020 - News

Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM, Rafsanzani Simanjorang

News.COM, JAKARTA - Timnas Indonesia kandas dengan skor telak 0-4 dari Thailand pada final leg pertama di Stadion Nasional Singapura, Rabu (29/12/2021).

Gol kemenangan Thailand dicetak oleh brace Chanathip Songkrasin menit 2 dan dan 52, Supachok Sarachat menit 67 dan Bordin Phala menit 83.

Tertinggal dengan selisih empat gol membuat peluang Indonesia pun tipis untuk meraih juara Piala AFF 2020.

Bahkan, bicara peluang, Menteri Pemuda dan Olahraga Indonesia, Zainudin Amali pun turut berkomentar.

"Ya kita berdoa saja lah. kita harus realistis, kita sudah tertinggal empat gol, berarti kita harus bisa unggul lebih dari itu di leg kedua tanggal 1 januari nanti. Mudah-mudahan anak-anak tidak patah semangat dan mereka tetap semangat. Mudah-mudahan di leg kedua ada strategi lagi yang akan dikeluarkan oleh Shin Tae Yong," ujarnya kepada awak media.

Menpora sendiri menyaksikan laga timnas Indonesia vs Thailand di Auditorium wisma Kemenpora bersama awak media.

Meski terbantai oleh Thailand, Menpora tetap mengapresiasi perjuangan dari pemain.

"Anak anak kita sudah luar biasa memperlihatkan perlawanannya. Tapi malam ini, Thailand terlihat lebih baik, lebih bagus. kita harus akui itu," tambahnya.

Menurutnya, faktor kekalahan Indonesia berawal dari gol di menit-menit awal.

Hal itu ia yakini berpengaruh pada permainan timnas serta pada Thailand sendiri.

"Saya kira dimanapun kalau ada tim yg ungggul di awal babak pertama, pasti itu akan berpengaruh bagi tim lawan maupun timnas Indonesia. Saya kira itu yang terjadi," terangnya.

"Saya berharap di leg kedua anak anak kita bisa bangkit lagi, melupakan kekalahan yg dialami hari ini," tutupnya. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat