androidvodic.com

Ronaldo Restui Erik Ten Hag Rombak Total Manchester United, Minta Pemain Muda Diberi Kesempatan - News

News - Superstar Cristiano Ronaldo memberikan kepercayaan penuh pada pelatih baru Manchestre United (MU), Erik Ten Hag.

Bahkan, Ronaldo berharap Erik Ten Hag merombak total dan melakukan perubahan di Manchester United.

Apalagi, setelah Manchester United gagal lolos ke Liga Champions musim depan.

Baca juga: Buktikan Maguire! Banyak Dikritik Saat Main untuk Manchester United, Bela Timnas Jadi Pembuktian

Baca juga: Curi 2 Pemain Muda Chelsea, Lampard Berambisi Bangun Everton dengan Nuansa Cobham

Diketahui, Mancheester United hanya finis di posisi ke-6 klasemen Liga Inggris dengan perolehan 58 poin.

"Saya tahu dia melakukan pekerjaan yang fantastis untuk Ajax dan dia adalah pelatih berpengalaman, tetapi kami perlu memberinya waktu dan hal-hal perlu diubah sesuai keinginannya," kata Cristiano.

"Saya berharap dia sukses tentu saja karena jika dia berhasil, seluruh klub juga sukses. Jadi saya berharap yang terbaik untuknya," lanjutnya seperti dalam video yang dirilis MU.

Cristiano Ronaldo mengharapkan Ten Hag untuk memberikan trofi di Manchester United.

Dirinya juga berharap, para pemain serta suporter juga memiliki semangat untuk menatap musim yang baru.

"Kami senang dan bersemangat, tidak hanya para pemain tetapi juga para pendukung," kata Ronaldo.

"Saya mendoakan yang terbaik untuknya dan mari percaya bahwa tahun depan kami akan memenangkan trofi."

Baca juga: AC Milan Tawarkan Uang Plus Saelemaekers Tak Bikin AS Roma Tergiur Lepas Zaniolo ke AC Milan

Selain itu, Ronaldo juga berharap adanya kesempatan untuk para pemain muda.

Menurut Ronaldo para pemain muda membutuhkan menit bermain dan kepercayaan diri.

Mereka juga perlu belajar untuk menangani kesulitan di tengah lapangan karena tekanan bermain di Liga Premier bisa jadi sulit bagi mereka yang baru memulai karier profesional.

"Generasi baru akan menjadi masa depan klub," saran Ronaldo.

"Saya mendukung semua pemain muda karena mereka akan menjadi masa depan, tetapi Anda harus membantu mereka menempatkan mereka di tempat yang tepat. Banyak tekanan untuk bermain di Liga Premier."

"Saya pikir ini adalah liga terberat di dunia sejauh ini. Anda harus memberi mereka waktu, peluang, dan membiarkan mereka tumbuh dengan cara normal, tanpa tekanan," tegas pemain 37 tahun.

(News/Claudia)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat