androidvodic.com

Manuel Locatelli Resmi Permanen Bersama Juventus, OTW Lebih Bersinar dari Euro 2020 - News

News - Gelandang Timnas Italia, Manuel Locatelli, resmi permanen bersama Juventus.

Locatelli dipermanenkan menjadi bagian dari Nyonya Tua setelah berstatus sebagai pemain pinjaman dari Sassuolo.

Juventus telah menandatangani klausul untuk mempermanenkan Locatelli.

Yakni dengan membayar €25 juta atau senilai Rp 406 miliar kepada Sassuolo dalam tiga kali periode berikut tambahan Rp 200 miliar.

Pemain yang bersinar pada Euro 2020 ini sejatinya bakal paten menjadi keluarga Juventus hingga Juni 2026.  

Ia akan mendapat gaji sekitar €3 juta atau Rp 48 miliar bersih per musim.

Seperti yang diberitakan Footbal Italia, koresponden sejumlah media di Italia, Romeo Agresti, melaporkan keputusan Juventus telah mematenkan Locatelli dari Sassuolo.

Berdasarkan data transfermrkt, Locatelli tampil sebanyak 68 kali bersama Juventus di berbagai kompetisi.

Baca juga: Juventus Petik Kemenangan Pertama Serie A Sejak Dihukum 15 Poin, Dusan Vlahovic Terlibat dalam 3 Gol

Dari total penampilannya itu, ia membukukan tiga gol dan lima umpan berbuah gol.

Musim ini, Locatelli belum mencatatkan gol maupun assist.

Sebagai gelandang jangkar, ia membantu pertahanan tim dan mengatur tempo serangan di lini tengah.

Hal tersebut berlaku dari total 25 kali penampilan di Serie A, Liga Champions dan Coppa Italia.

Profil Locatelli

Gelandang AC Milan asal Italia Sandro Tonali (kiri) dan pemain tengah Juventus dari Italia Manuel Locatelli berebut bola selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AC Milan dan Juventus pada 23 Januari 2022 di stadion San Siro di Milan.
Gelandang AC Milan asal Italia Sandro Tonali (kiri) dan pemain tengah Juventus dari Italia Manuel Locatelli berebut bola selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AC Milan dan Juventus pada 23 Januari 2022 di stadion San Siro di Milan. (Alberto PIZZOLI / AFP)

Locatelli malang melintang di berbagai klub Liga Italia Serie A.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat